Waterboom Lippo Cikarang: Lokasi, Fasilitas, dan Tarif Masuk

Waterboom Lippo Cikarang

Wisata permainan khusus anak memang sangat beragam. Cikarang memiliki satu desitnasi bertema waterboom yakni Waterboom Lippo Cikarang. Menariknya tempat wisata ini selalu ramai pengunjung karena fasilitasnya terbilang lebih lengkap.

Kisaran Harga TiketRp4.000 – Rp65.000
Informasi Kontak(021) 89907711
Official Ig@waterboomcikarang
Jam Buka09:00 – 17:00 WIB
WilayahKota Bekasi

Jika kita lihat destinasi wisata satu ini memang memberi perbedaan dari tempat lain. Hingga akhirnya pelancong pun merasa penasaran seperti apa keunggulan dan fasilitas terbaik yang ada di dalamnya.

Daya Tarik Wisata

Cikarang menjadi salah satu kota industri. Sampai sekarang ada banyak destinasi wisata hadir untuk memenuhi rasa penasaran bagi wisatawan. Bahkan dari wahaa permainan air Lippo CIkarang ini juga menawarkan banyak wahana permainan air.

Mendapatkan suguhan fasilitas permainan air di sebuah arena bermain memang sangat menarik. Apalagi tempat wisata Lippo Cikarang ini memang didesain untuk wisata keluarga dan anak-anak. Sehingga mampu menghadirkan pengalaman baru bagi siapapun.

Jika kita amati kembali dari sisi tema alam yang disajikan tempat wisata arena bermain air ini mengadopsi tema alam di Bali. Sudah menjadi salah satu keunggulan wisata alam sekaligus wahana air dijadikan satu hingga akhirnya membuat pengunjung merasa puas.

Waterboom satu ini memiliki luas lahan mencapai 3.4 hektar sehingga mampu menampung kurang lebih 7000 wisatawan. Tak heran bila saat musim liburan tiba ataupun pada akhir pekan destinasi wisata satu ini akan penuh pengunjung.

Beragam wahana permainan air disajikan secara lengkap. Setiap pengalaman bermain air di lokasi satu ini pasti berbeda dari tempat lainnya. Bahkan tak cuma dari anak-anak, tetapi bagi usia dewasa juga tersedia.

Fasilitas Pendukung

Bukan menjadi sebuah tempat keren bila Anda tak mencoba semua fasilitasnya. Dari sisi wahana permainan air memang dikatakan lebih lengkap. Akan tetapi bagaimana dengan fasilitas selain wahana permainan air?

Desitnasi wisata satu ini sudah menghadirkan beberapa tempat makan. Terdapat warung Lucu-Lucu, ditambah lagi Juice Station, dan Foodcoart, hingga kantin. Sehingga soal menu makanan di tempat wisata ini tak kekurangan.

Sedangkan dari fasilitas lain seperti toilet hingga loker juga sudah tersedia. Sehingga Anda tak perlu khawatir jika ingin mandi ataupun berganti pakaian. Dari Waterbookm Lippo Cikarang ini setiap pengunjung bisa dengan mudah menikmati fasilitas yang ada.

Pengembang tempat wisata juga menghadirkan beberapa fasilitas tambahan yang membuat pengunjung semakin nyaman. Terdapat griya ganti hingga layanan spa. Sehingga tubuh Anda bisa lebih rileks dengan semua pelayanan yang disediakan.

Fasilitas tambahan juga diberikan kepada pengunjung yakni lahan parkir lebih luas. Untuk aktivitas ibadah juga bisa lebih lancar berkat adanya mushola. Sedangkan tempat penyewaan baju renang juga bisa dimanfaatkan bagi Anda yang tak sempat membawa.

Tips Liburan ke Waterboom

Bagi Anda yang belum pernah berkunjung ke Waterboom Lippo Cikarang ada beberapa tips liburan agar lebih menyenangkan. Pertama adalah bawalah baju ganti lebih dari satu. Ditambah lagi membawa baju renang.

Sedangkan dari persiapan sebelum berenang juga diperlukan. Baik dari melatih pernafasan, dan mempersiapkan segala macam fasilitas. Wisata terpopuler di Cikarang ini memang banyak didatangi pengunjung luar daerah. Sehingga bisa dipastikan akan ramai.

Alangkah baiknya jika Anda berkunjung pada musim kemarau. Karena arena bermain waterboom berada di luar ruangan. Sehingga akan kurang maksimal jika terjadi hujan.

Harga Tiket Masuk

Setiap pengunjung wajib membayar tiket masuk yang mana dihargai sebesar Rp65.000 per orang. Namun untuk weekday harga tiket bisa lebih murah yakni mencapai Rp60.000 per orang.

Terdapat paket korporasi juga kepada setiap pengunjung dengan harga tiket Rp45.000 per orang. Sedangkan dari paket sekolah juga tersedia dengan harga Rp40.000 per orang. Harga tiket parkir juga terbilang murah yakni sebesar Rp4.000 untuk kendaraan motor dan mobil.

Jam operasional Waterboom Lippo Cikarang ini dibuka setiap Senin-Jumat dari pukul 09.00-17.00 WIB. Namun pada saat weekend ataupun libur nasional jam buka lebih awal yakni 08.00-18.00 WIB.

Lokasi Waterboom Lippo Cikarang

Mengakses destinasi wisata air di Cikarang ini tak terlalu sulit. Karena lokasinya berada di Jl. Madiun Kav 115, Lippo Cikarang, Cibatu, Bekasi. Akses transportasi ke tempat wisata ini terbilang mudah karena sudah ada papan nama menuju ke lokasi hingga akses angkutan umum lebih mudah.

Baca juga, Wisata Keluarga Taman Limo Jatiwangi Cikarang

Pengalaman berlibur di Waterboom Lippo Cikarang hingga sekarang memang sanggup memberi pengalaman menarik. Maka dari itu cobalah kunjungi saat akhir pekan ataupun hari libur. Karena akan ada banyak sensasi menyenangkan di tempat tersebut.

Facebook
Twitter
WhatsApp

Tinggalkan komentar