Apakah kamu sedang mencari rekomendasi pantai Gunung Kidul? Kebetulan nih, Ngetrip Kemana kali ini ingin membahas info menarik tentang pantai gunung kidul 2018.
Info Pantai Gunung Kidul
Yogyakarta memang menjadi lokasi liburan favorit untuk wisatawan baik lokal maupun mancanegara, kamu pasti setuju kan? Terang saja, provinsi dengan empat kabupaten: Sleman, Kota Jogja, Bantul, Kulon Progo dan Gunung Kidul inin menawarkan wisata yang semuanya eksotik.
Destinasi wisata alam hingga modern tersebar dari Jogja bagian utara bahkan selatan. Apalagi kabupaten Gunung Kidul, kawasan ini identik dengan wisata pantainya yang banyak dan mempesona.
Setiap pantainya cantik, asri dan tentu memiliki keunikan sendiri. Mulai dari pantai yang serasa private beach hingga pantai yang ramai karena keeksotisannya, semua akan dibahas di artikel ini loh!
Buat kamu yang sedang liburan di Jogja, tentu informasi mengenai peta pantai di Gunung Kidul sangat bermanfaat. Nah, pantai apa saja sih yang lagi ngehits di tahun ini? Yuk langsung simak artikel berikut.
Pantai Sepanjang Tanjung Sari
Rekomendasi pertama buat kamu ada Pantai Sepanjang ini sobat. Apa sih uniknya pantai ini? Yuk simak penjelasannya.
Pantai Sepanjang menyajikan pesona alam yang mempesona plus berbagai macam aktivitas menyenangkan. Di pantai yang landai dengan bibir pantai yang memanjang ini kamu bisa camping, santai di gazebo, wisata kuliner, main pasir hingga swafoto di hamparan pasir putih.
Harga tiket masuk Pantai Sepanjang cukup murah loh, hanya Rp 10.000 per orang. Bahkan tiket ini juga bisa kamu gunakan untuk memasuki pantai lain yaitu Pantai Baron, Krakal, Kukup, Indrayanti, Sundak dan Pok Tunggal.
Deretan pantai tersebut akan kamu temukan pertama kali saat memasuki Jalan Pantai Selatan di Gunung Kidul ini. Menarik bukan? Untuk lokasinya ada di bawah ini sobat.
Alamat: Jl. nglolang,saglen, Ngalos, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Berikutnya ada Pantai Sadranan yang menawarkan sensasi snorkeling lho, yuk intip kecantikan pantai ini.
Pantai Sadranan Tepus
Yang menjadi daya tarik Pantai Sadranan tidak hanya pantai berpasir putih dan view yang cantik. Akan tetapi, view bawah lautnya juga sangat mempesona.
Sehingga pantai ini juga menyediakan fasilitas snorkeling dan foto di bawah laut. Tentu wisata pantai ini memberikan sensasi liburan yang berbeda buat kamu.
Hanya dengan biaya retribusi sebesar Rp 10.000 kamu sudah bisa masuk lokasi pantai ini. Eits, tapi jangan lupa biaya parkir ya!
Alamat: Pantai Sadranan, Pule Gundes II, Sidoharjo, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Dari Sadranan kita intip Pantai Indrayanti yuk! Bagi yang masih awam dengan pantai Indarayanti, kalau di penunjuk jalan tuh namanya Pantai Pulang Sawal sobat.
Pantai Indrayanti Tepus
Keunikan pantai ini adalah garis pantai yang luas diihiasi pasir putih yang lembut plus birunya air laut lepas. Sehingga pantai ini sangat cocok untuk liburan bersama keluarga.
Ditambah fasilitas yang cukup lengkap seperti gazebo, toilet, penginapan, rumah makan dan juga cafe. Ada juga penyewaan jetski lho!
Alamat: Dusun Ngasem, Desa Sidoharjo, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Biaya tiket masuk pantai ini cukup murah yaitu 10.000. Selanjutnya ada pantai yang menawarkan perpaduan eksotisme alam dengan budaya setempat. Emm pantai apa ya?
Pantai Ngobaran Saptosari
Nah ini dia Pantai Ngobaran! Salah satu ciri khasnya adalah keberadaan mushola, pura dan tempat ritual kejawen yang menjadi simbol keunikan budaya, keberagaman serta toleransi beragama.
Tak hanya itu, di sini kamu bisa merasakan sensasi kuliner landak laut goreng lho. Saat surut, kamu juga bisa melihat hamparan hijaunya rumput laut yang menghiasi pantai ini.
Alamat: Desa Kanigoro, Kecamatan Saptosari, Kabupaten Gunung Kidul, DIY.
Biaya masuk pantai ini murah hanya Rp 10.000, sementara lokasinya berada kurang lebih 2 km dari Pantai Ngrenehan. Nah, mau tahu lebih tentang Pantai Ngrenehan? Berikut ulasannya.
Pantai Ngrenehan Saptosari
Yang menjadi daya tarik pantai yang satu ini adalah ombaknya cukup tenang dengan bibir pantai yang landai. Selain itu, di tepi pantai terdapat deretan perahu nelayan dan semakin menambah warna di pantai ini.
Hanya dengan Rp 10.000 kamu bisa masuk pantai ini loh. Jangan lupa untuk mencoba lezatnya sajian kuliner seafood di sini. Pasti menyenangkan!
Alamat: Wonosari, Kanigoro, Sapto Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55871
Berikutnya kami rekomendasikan pantai Gunung Kidul terdekat dengan view tak kalah mempesona. Yaitu di Pantai Slili Gunung Kidul.
Pantai Slili Tepus
Tak jauh dari Pantai Krakal, kamu akan menemui pantai yang terbilang baru bernama Pantai Slili. Pantai ini menyajikan keindahan pantai yang sangat eksotis dengan kombinasi pasir putih dan bukit karang plus beragam spot swafoto.
Saat air laut sedang surut, ada spot dimana kamu bisa melihat ikan kecil yang terjebak di bebatuan seperti di Pantai Kukup. Bagaimana? Menarik sekali tentunya!
Alamat: Jalan Pantai Krakal, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Selanjutnya ada rekomendasi pantai yang ada teluk sekaligus pulau di dalam lokasinya. Penasaran kan? Berikut informasinya.
Pantai Drini Tanjungsari
Pantai berpasir putih dengan bibir pantai landai ini menarik perhatian wisatawan karena ada pulau di tengahnya. Sementara di sisi timur, ada teluk yang nampak seperti laguna dan dihiasi hamparan rumput laut serta batu karang.
Untuk sensasi yang lebih menantang, naiklah ke puncak Pulau Drini dengan anak tangga yang telah tersedia. Hanya dengan Rp 4.000 kamu sudah bisa menikmati pemandangan indah di Pantai Drini. Sementara untuk ke Pulau Drini ada biaya sendiri sekitar Rp 2.000-Rp 5.000.
Alamat: Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, DI. Yogyakarta
Jika di Pantai Drini ada sebuah batu karang yang membentuk pulau, lain lagi nih dengan Pantai Ngandong berikut. Apa ya keunikan pantai ini? Ini dia ulasannya.
Pantai Ngandong Tepus
Daya tarik Pantai Ngandong terletak pada keberadaan batu karang besar yang menyerupai pulau namun lebih kecil dari yang ada di Pantai Drini. Batu karang tersebut pun menjadi spot selfie dan swafoto favorit pengunjung.
Tak hanya itu, di sini kamu juga bisa bermain kano serta snorkeling untuk menjelajah keindahan alam bawah laut. Hanya dengan HTM sebesar Rp 10.000 dan Rp 50.000 untuk penyewaan kano, kamu sudah puas eksplorasi pantai ini.
Alamat: Jalan Pantai Selatan Jawa, Sidoharjo, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Dari Pantai Ngandong, kamu bisa lanjut ke urutan Pantai Gunung Kidul berikutnya yaitu Pantai Watu Kodok. Karena masih satu lokasi, kamu tak perlu membayar biaya masuk atau retribusi lagi lho di sini.
Pantai Watu Kodok Tanjungsari
Apa yang menarik dari Pantai Watu Kodok ini? Tentunya sebuah pantai berpasir putih dengan birunya laut plus bonus suasana pantai yang masih begitu asri.
Selain itu, di sini kamu bisa puas menjelajah keindahan pantai dari atas bukit dan melakukan camping sampai berburu spot foto isntagenic.
Alamat: Kelor Kidul, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Ohya, perlu kamu tahu pantai ini juga menawarkan keindahan sunrise dan sunsetnya lho. Nah, pantai Gunung Kidul sunset berikutnya adalah Pantai Sarangan.
Di pantai ini kamu juga bisa masuk gratis lho karena harga tiket Pantai Saragan sudah menjadi satu dengan Pantai Woh Kudu.
Pantai Sarangan Tanjungsari
Objek wisata pantai Gunung Kidul satu ini masih baru sehingga suasananya masih sangat alami. Ombaknya pun tidak terlalu besar dan pantai ini sangat cocok dijadikan tempat camping terbaik.
Biar lebih greget kamu juga bisa ke atas bukit untuk mengexplore keindahan pantai dari ketinggian. Perlu kamu tahu kalau momen sunrise di pantai ini sangat mempesona.
Alamat: Area Hutan, Ngestirejo, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Selanjutnya ada wisata Gunung Kidul yang tersembunyi sehingga pantai ini mirip seperti sebuah private beach. Tak hanya itu, pantai yang satu ini juga menjadi salah satu pantai Gunung Kidul terbaru 2019 lho, pantai apa ya kira-kira?
Pantai Nglolang Tanjungsari
Apakah kamu mencari pantai dengan sensasi private beach? Pantai Nglolang bisa menjadi alternatif terbaik.
Pantai tersembunyi yang terletak di bagian barat Pantai Sepanjang ini menawarkan keindahan pantai seperti pantai pribadi. Di sini kamu dijamin puas dan leluasa bereksplorasi spot cantik dan masih sangat asri.
Namun perlu diingat untuk waspada karena masih banyak bulu babi yang ada di area sekitar karang. Untuk tiket masuk Pantai Nglolang ini hanya sekitar Rp 10.000/orang.
Alamat: Jl. Sepanjang, Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Butuh informasi pantai pribadi Gunung Kidul lainnya? Ini nih ada Pantai Sanglen dengan panorama yang sangat menarik. Dimanakah itu? Ini dia jawabannya.
Pantai Sanglen Tanjungsari
Yups, Pantai Sanglen ini merupakan salah satu spot camping yang menawarkan pantai layaknya milik pantai sendiri. Pesona pantai ini berupa keindahan pantai dengan pasir putih dan birunya air laut yang cukup tenang.
Buat sobat yang ingin menenangkan diri, Pantai Sanglen adalah spot terbaik. Hanya dengan membayar biaya retribusi Rp 7.000 kamu sudah bisa bebas berkemah di sini.
Alamat: Kemadang, Kec. Tanjungsari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Kalau kamu hobi camping, beberapa pantai di Gunung Kidul memang bisa menjadi alternatif terbaik. Tidak hanya Pantai Sanglen dan Nglolang, ada pula Pantai Seruni yang keterangannya ada di bawah ini.
Pantai Seruni Tepus
Letak Pantai Seruni ini cukup tersembunyi yaitu diantara tebing batu karang tinggi yang justru membuat keindahannya makin sempurna. Di pantai ini, kamu bisa bersantai serta merelaksasi pikiran, bermain air serta berfoto-foto.
Yang paling rekomended dilakukan di pantai ini adalah camping karena memang pantai ini menjadi objek kemah terfavorit di Gunung Kidul. Biaya masuk pantai ini gratis lho, kamu cuma perlu bayar untuk parkir sekitar Rp 3.000 – Rp 5.000.
Alamat: Desa Tepus, Kecamatan Tepus, Kabupaten Gunungkidul, DI Yogyakarta
Buat kamu yang aktif di sosmed, mungkin pernah lihat postingan foto di Instagram yang mengekspose pantai dengan jembatan kaca yang unik. Apakah pantai ini ada di Gunung Kidul? Yuk cari tahu infonya.
Pantai Nguluran Panggang
Yups, Pantai Nguluran adalah pantai yang lagi hits karena memiliki spot abru yang terbilang unik. Meski bukan pantai baru, namun Pantai Nguluran baru terkenal belakangan ini.
Daya tarik pantai ini adalah sebuah jembatan di atas bibir pantai yang unik dan tentunya. Di sini kamu bisa berfoto selfie dengan latar lautan lepas yang di bawahnya nampak hempasan ombak yang sangat jelas.
Alamat: Bolang, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872
Untuk biaya masuk Pantai Nguluran ini dibandrol sekitar Rp 5.000 plus biaya parkir sebesar Rp. 2.000. Bagaimana? Apa kamu tertarik? Atau, kamu mau mencoba spot pantai lainnya seperti Pantai Widodaren ini?
Pantai Widodaren Saptosari
Ini dia salah satu wisata Gunung Kidul terbaru 2019, yaitu sebuah pantai tersembunyi yang menawarkan pesona dan keindahan alam.
Daya tariknya berupa pantai berpasir putih yang masih sangat alami dihiasi air laut yang sangat jernih. Suasana pantainya masih tenang dan sangat cocok untuk berkemah.
Alamat: Kanigoro, Sapto Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55871
Pantai Sedahan Girisubo
Selanjutnya ada pantai apik dengan perpaduan pasir putih, laut biru dan ombak yang bersahabat. Tak hanya itu, di kedua sisi pantai ini terdapat batu karang yang membuat pesonanya semakin menakjubkan.
Di sini kamu bisa bersantai, berfoto bahkan camping bareng teman-temanmu hanya dengan biaya Rp 10.000 saja. Fasilitas yang tersedia pun cukup lengkap seperti area parkir, warung makan dan kamar mandi.
Alamat: Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55883
Apa kamu mau mencari pantai Gunung Kidul yang romantis? Berikut beberapa alternatif untukmu.
Pantai Wohkudu Panggang
Salah satu pantai Panggang Gunung Kidul ini menjadi tempat favorit untuk camping. Hal tersebut karena lokasinya sangat menarik yakni diantara dua tebing karang.
Tebing karang tersebut membentuk panorama yang sangat instgramable. Tiket masuk Pantai Wohkudu ini cukup terjangkau yaitu Rp 3.000/orang.
Alamat: Dukuh Wiroso, Girikarto, Panggang, Wiloso, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55893
Jika kamu ingin rekomendasi pantai yang menawarkan panorama sunset terbaik di Jogja, ini dia Pantai Wediombo. Apa sih uniknya pantai ini? Berikut reviewnya.
Pantai Wediombo Girisubo
Yang paling terkenal dari pantai ini adalah adanya kolam atau laguna yang terbentuk di bibir pantai karena batuan karang di sekitarnya. Tak hanya itu, pantai ini juga sangat digemari karena panorama sunsetnya yang sangat eksotis.
Tiket masuk Pantai Wedi Ombo sekitar Rp 10.000/orang. Fasilitas pantai ini pun lengkap, seperti area parkir, toilet, mushola, warung makan, hingga penginapan.
Alamat: Jepitu, Girisubo, Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia
Jika di Wediombo yang bagus adalah sunsetnya, sekarang ada Pantai Jungwok yang terkenal dengan panorama sunrisenya loh. Ini dia redaksi lengkapnya.
Pantai Jungwok Girisubo
Daya tarik pantai ini berupa garis pantai yang melengkung sehingga membentuk setengah lingkaran. Tak hanya itu, Pantai Jungwok memiliki tiga aliran sungai air tawar dan menjadi pantai terbaik untuk menikmati sunrise.
FYI, ada deretan bangku yang terletak di pinggir pantai untuk bersantai maupun berfoto. Harga tiket masuk Pantai Jungwok ini dibandrol Rp 5.000 per orang.
Alamat: Pantai Jungwok, Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia
Pantai Nglimun Saptosari
Tahu Pantai Nglimun? Pantai ini menjadi salah satu yang bisa memanjakanmu dengan panorama pantai plus lautan biru yang luas membentang.
Di Pantai Nglimun, kamu bisa menyaksikan keindahan pantai dari atas tebing karang. FYI, Pantai Nglimun ini mennjadi lokasi tempat favorit para pemancing.
Alamat: Bedalo, Krambil Sawit, Sapto Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55871
Berikutnya ada alternatif liburan di pantai Gunung Kidul yang ombaknya besar. Salah satunya adalah di Pantai Watu lumbung ini.
Pantai Watu Lumbung Girisubo
Daya tarik pantai ini adalah perpaduan batu karang dengan deburan ombak yang keras. Kedua hal ini menciptakan suasana pantai yang sangat menenangkan.
Pantai ini menjadi objek wisata yang rekomended untuk refreshing maupun berburu foto instagenic. Bagaimana dengan harga tiket masuknya? Cukup murah kok hanya Rp 5.000.
Alamat: Area Hutan, Balong, Girisubo, Gunung Kidul Regency, Special Region of Yogyakarta 55883
Jika sebelumnya kita bicara soal Pantai Watu Lumbung dengan wisata pantai karang, selanjutnya kita akan bahas mengenai Pantai Watu Lawang.
Pantai Watu Lawang Tepus
Yang menarik dari pantai ini adalah panorama pantai berpasir putih yang diapit dua batu karang besar. Selain itu, terdapat sebuah goa yang digunakan untuk upacara Nyadran yang didakan setiap bulan Sya’ban.
Ada pula cekungan-cekungan batu karang, saat surut akan ada banyak ikan kecil terjebak di situ. Pasti seru kalau berburu ikan-ikan tersebut ya sobat!
Alamat: Pantai, Tepus, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Dari Pantai Watu Lawang, kita lanjutkan eksplorasi pantai Gunung Kidul baru lainnya. Selanjutnya ada Pantai Kayu Arum dengan sensasi pantai di Bali nih!
Pantai Kayu Arum Saptosari
Pernahkah anda mendengar tentang Pantai Nglimun? Pantai ini menjadi salah satu pantai di Gunung Kidul seperti Bali.
Kok bisa seperti Bali? Bagaimana tidak, panorama pantai pasir putih ini sangat memanjakan mata dengan ombak tenang dan hamparan pasir putih.
Di sekitar pantai ini juga dikelilingi oleh hamparan bukit yang hijau. Tiket masuk Pantai Kayu Arum ini hanya Rp 5.000.
Alamat: Kanigoro, Sapto Sari, Kranon, Kanigoro, Sapto Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55871
Apakah kamu suka snorkeling? Selain Pantai Sadranan, ada juga nih alternatif pantai lain di gunung Kidul yang cocok untuk snorkeling. Dimana hayo? Kamu tahu enggak?
Pantai Nglambor Tepus
Yups, ada Pantai Nglambor yang sangat sebagai spot snorkeling terbaik. Untuk menikmati aktivitas snorkeling di Nglambor ini hanya dibutuhkan biaya sebesar Rp 50.000 sudah lengkap dengan alat dan fasilitas foto bawah air loh.
Sementara biaya masuk Pantai Nglambor ini dipatok Rp 10.000/orang. Fasilitas yang tersedia cukup lengkap, sudah ada toilet dan warung makan yang memadai.
Alamat: Pantai, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Nah, pantai rekomendasi berikutnya ini akan sangat cocok bagi kamu yang suka dengan olahraga ekstrim panjat tebing. Kok bisa begitu? Yuk simak informasinya.
Pantai Siung Tepus
Yang menjadi favorit pantai ini adalah keberadaan bukit karang yang terbentang di sepanjang pantai sehingga sangat cocok untuk fotografi dan panjat tebing.
Dari atas bukit ini, kamu bisa menyaksikan keindahan Pantai Siung dengan hamparan pasir putih dipadu dengan birunya laut.
Harga tiket masuk Pantai Siung ini dibandrol Rp 10.000 dan sudah menjadi satu dengan Pantai Nglambor dan Pantai Jogan. Murah bukan!
Alamat: Pantai Siung, Duwet, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia
Dari Pantai Siung, jangan lewatkan untuk mampir ke Pantai Jogan ya. Selain dekat karena masih satu jalur, kamu juga tak harus bayar biaya masuk pantai lagi di sini.
Pantai Jogan Tepus
Kalau kamu mencari pantai Gunung Kidul yang ada air terjun, ini dia jawabannya. Keunikan Pantai Jogja memang terletak pada keberadaan air terjun setinggi 12 meter dengan aliran air langsung ke pantai.
Namun, perlu diingat saat musim kemarau debit air terjunnya akan sangat kecil. Meskipun begitu, kamu bisa menikmati indahnya laut dan berswafoto di beberapa spot foto instagenicnya.
Alamat: Jalan Pantai Siung, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Suka aktivitas ekstrim sambil liburan? Kalau iya, kamu harus mencoba wisata ekstrim di Gunung Kidul yang satu ini. Ya, Pantai Timang tepatnya.
Pantai Timang Tepus
Di pantai ini kamu akan diajak menyeberang ke Pulau Timang hanya dengan menggunakan kereta gantung tradisional atau disebut gondola di atas laut lepas. Waah gimana ya rasanya!
Untuk dapat menikmati keseruan tersebut hanya dibutuhkan biaya sekitar Rp 150.000. Selain gondola, kamu juga bisa menantang adrenalin dengan melewati jembatan gantungnya.
Alamat: 55881, Jl. Pantai Sel. Jawa, Pantai, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Pantai Pok Tunggal Tepus
Dari Pantai Timang yang penuh tantangan kita ke pantai nan eksotis yang dikelilingi beberapa bukit, yaitu Pantai Pok Tunggal. Pantai ini diapit oleh bukit yang disebut Bukit Tirta Pok Tunggal Asri di bagian barat dan di sebelah timurnya disebut Bukit Panjong.
Pantai cantik ini menawarkan hamparan pasir putih plus birunya laut yang mempesona. Dijamin juga sunset di tak kalah cantik dengan yang ada di Pantai Wediombo.
Alamat: Desa Tepus, Tepus, Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881, Indonesia
Harga tiket masuk Pantai Pok Tunggal ini berkisar antara Rp 3.000 hingga Rp 5.000 saja. Murah kan! Selanjutnya ada Pantai greweng dengan pesona bukit di kedua sisinya.
Pantai Greweng Girisubo
Jika diperhatikan, pantai di Gunung Kidul memang identik dengan bukit karang yang ada di sekitarnya. Salah satunya adalah di Pantai Greweng ini.
Terdapat dua bukit karang di kedua sisi pantai yang berpadu dengan hempasan ombak dan membuat suasana pantai semakin menenangkan. Pantai ini sangat rekomended untuk bersantai atau bahkan camping.
Tiket masuk Pantai Greweng ini dibandrol Rp 5.000 dan sudah termasuk akses ke 5 spot pantai lainnya yang ada di wilayah tersebut.
Alamat: Jl. Pendowo, Pendowo, Jepitu, Girisubo, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55883
Berikutnya kami rekomendasikan wisata Gunung Kidul yang tersembunyi dan masih belum dijamah. Salah satunya yaitu di Pantai Langkap.
Pantai Langkap Saptosari
Pantai yang masih baru ini menyuguhkan view batu karang yang berbentuk unik dan cantik. Tak hanya itu, pantai ini juga masih asri dan sangat tenang, cocok untuk bermeditasi.
Pantai Langkap memang masih jarang dikenal orang sehingga pantainya masih tergolong sepi.
Alamat: Krambil Sawit, Sapto Sari, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta
Alternatif lain surga tersembunyi yang ada di Gunung Kidul adalah Pantai Kesirat. Berbeda dengan Langkap, pantai ini sudah cukup terkenal sebagai salah satu spot asyik untuk camping.
Pantai Kesirat Panggang
Yang unik dari pantai ini adalah wilayahnya yang didominasi oleh tebing-tebing yang curam serta berbatasan langsung dengan area laut dalam.
Cara paling asik menikmati pantai ini adalah dengan mendirikan tenda camping di atas bukit. Selain itu, tempat ini menjadi spot rekomended untuk melakukan rock fishing.
Alamat: Karang, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55872
Selanjutnya ada Pantai Ngondo dengan eksotisme batu karang unik. Seperti apa ya kira-kira? Berikut gambarannya.
Pantai Ngondo Tepus
Keunikan Pantai Ngondo adalah view batu karang yang membentuk perahhu. Batu karang inilah yang menjadi ikon dan ciri khas Pantai Ngondo.
Alamat: Pantai, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Masih seputar pantai Gunung Kidul terbaru, selanjutnya ada spot pantai yang masih sepi dan tentunya masih sangat alami. Yaitu di Pantai Ngetun.
Pantai Ngetun Tepus
Daya tarik Pantai Ngetun adalah berupa pesona pantai yang dikelilingi perbukitan hijau. Menariknya lagi, di pantai ini masih sepi dan tentunya masih perawan.
Harga tiket masuk pantai ini juga masih gratis. Beberapa wisatawan melirik tempat ini untuk beraktivitas camping.
Alamat: Sureng, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Pantai Gesing Panggang
Berikutnya ada Pantai Gesing dengan pesona keindahan pantai yang bisa dinikmati dari atas bukit. Di sini kamu juga bisa mengeksplore kawasan sekitar pantai dengan perahu nelayan yang disewakan.
Ohya, kalau ke sini jangan lupa mencicipi kuliner seafood plus nasi thiwul yang lezat ya. Tak perlu khawatir, harga yang harus kamu bayar cukup terjangkau kok.
Alamat: Girikarto, Panggang, Bolang, Girikarto, Panggang, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55133
Untuk tiket masuk Pantai Gesing ini hanya Rp 6.000. Selajutnya kami ajak anda mengintip keindahan di Pantai Ngandong. Ada apa ya di sana? Berikut deskripsinya.
Pantai Ngandong Tepus
Pantai baru yang tergolong masih sepi ini menyajikan pantai pasir putih bergaris pantai melengkung. Di sebelah pantainya juga terdapat bukit yang hijau.
Biar makin asyik, kamu bisa menaiki bukit dan menikmati keindahan samudra dari gardu pandang yang ada di atas bukit. Harga tiket masuk Pantai Ngandong ini dibandrol Rp 10.000 saja lho.
Alamat: Jalan Pantai Selatan Jawa, Sidoharjo, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Rekomendasi terakhir untuk pantai Gunung Kidul 2018 dan terbaru jatuh kepada Pantai Muncar. Mengapa? Ini dia alasannya.
Pantai Muncar Tepus
Yang menjadi alasan kenapa pantai ini wajib dikunjungi adalah pesona pantai perawan dengan pasir putih dan hiasan tebing tebing tinggi hijau mengelilingi pantai.
Pantai ini masih terbilang sepi dan sangat rekomended untuk bersantai dan menenangkan diri. Tahukah kamu Pantai Muncar ini menjadi salah satu pantai di gunung kidul yang sepi pengunjung.
Alamat: Duwet, Purwodadi, Tepus, Kabupaten Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta 55881
Yups, itu tadi ke-36 pantai Gunung Kidul terbaru yang bisa jadi referensi liburan kamu guys! Pantai mana saja yang mau kamu datangi? Yuk dibuat listnya terlebih dahulu.