Geoforest Watu Payung Turunan: Daya Tarik, Fasilitas, dan Harga Tiket

Tsamara Resto

Geoforest Watu Payung Turunan merupakan salah satu objek wisata Gunung Kidul yang kini tengah dilirik oleh para wisatawan Jogja. Tidak heran nama Kabupaten Gunungkidul menjadi sangat terkenal. Terutama di kalangan wisatawan.

Kisaran Harga TiketRp2.000
Informasi Kontak+62 877-3972-7837
Jam Buka04:45 – 21:00 WIB
WilayahYogyakarta

Kawasan wisata yang menjadi andalan Yogyakarta ini menawarkan sejuta pesona alam yang tak tertandingi. Selain deretan pantai cantik berpasir putih dan berkarang tinggi. Masih ada banyak tempat wisata alam yang juga memiliki pesona unik.

Salah satunya adalah ojek wisata yang konsepnya mirip dengan Kebun Buah Mangunan ini. Penasaran ya? Yuk jalan-jalan sebentar ke Geoforest Watu Payung Turunan Kabupaten Gunung Kidul Daerah Istimewa Yogyakarta.

Kenali Kawasan Geoforest

Apa yang membuat tempat ini menarik? Ya, sebetulnya jika dilihat tempat ini hanyalah kawasan biasa yang dikelilingi oleh panorama alam yang indah.

Namun, berkat kreatifitas tanpa batas lokasi yang awalnya hanya perbukitan ini menjadi tempat wisata yang hits di kalangan wisatawan. Sentuhan artistik tangan-tangan kreatif warga Jogja yang berbaur keindahan alam sekitar. Hal tersebut membuat tempat ini sangat digemari.

Dari tempat ini, akan tampak pemandangan alam seperti sungai dan pepohonan. Terdapat sebuah gardu pandang yang khusus digunakan untuk menikmati pemandangan alam dari atas perbukitan.

Sementara itu, keunikan yang menjadi ciri khas tempat ini adalah sebuah batu besar yang berbentuk seperti payung. Nama Watu Payung sendiri diambil dari bentuk batu yang unik berbentuk payung besar.

Sedangkan Geoforest Watu Payung Turunan merupakan nama trend yang digunakan belakangan ini. Terutama setelah tempat ini menjadi terkenal di medsos dan menjadi viral di kalangan traveller. Bagi anda traveller yang hobi berburu foto, tempat ini sangat rekomended untuk dikunjungi.

Jika berbicara mengenai pemandangan yang ditawarkannya, bisa dibilang tidak kalah cantik dengan wisata bukit yang lain. Sebut saja bukit Mendelem Pemalang atau puncak Jehan Jepara.

Di Geoforest ini anda akan dapati pemandangan yang indah ditambah berbagai spot foto kece. Di sini pun menjadi tempat yang sangat cocok untuk menikmati sunrise dan juga sunset.

Aktivitas dan Fasilitas

Bukan hanya sekedar cerita kalau pesona alam yang ada. Namun, lokasi wisata Watu Payung Turunan Girisuko sungguh memesona. Terdapat hamparan perbukitan hijau yang pastinya akan menenangkan bagi siapa saja yang memandang.

Anda juga bisa menikmati indahnya langit dari ketinggian. Akan terlihat panorama alam perbukitan Gunungkidul yang memukau. Terlebih saat pagi hari, kawasan perbukitan ini akan tertutup oleh awan putih tebal yang tampak seperti selimut.

Sangat eksotis dan memukau siapa saja yang memandang. Ketika siang hari, anda bisa nikmati  hembusan angin sepoi-sepoi yang akan menyejukkan jiwa dan raga.

Pemandangan Eksotis dengan Udara Segar

Di samping pemandangan bukit yang menawan. Ada juga pemandangan sungai Oya yang membelah kawasan hijau tersebut sehingga terlihat sangat indah.

Selain itu, kawasan wisata ini pun juga masih sangat asri. Udara yang sejuk khas perbukitan akan memanjakan setiap pengunjung yang datang. Nuansa yang akan terlihat adalah anda akan berasa di negri di atas awan.

Bagi anda yang berkunjung di pagi hari, jika beruntung bisa menemukan moment menikmati sunrise yang tertutup oleh gumpalan kabut lembut. Di sore harinya, jika cuaca terang anda bisa melihat pesona senja langit Gunung Kidul yang berwarna merah.

Lebih dari itu, wisata Watupayung juga menawarkan sejumlah spot foto yang sangat instagenic. Anda bisa mencoba untuk selfie dan foto dengan bakcground nuansa alam yang asri. Akan ada banyak spot foto yang memang khusus untuk berfoto di sini.

Untuk spot foto, terdapat 3 titik lokasi yang sangat rekomended untuk dicoba di sini. setiap spot foto memiliki keunikan tersendiri. Jadi pastikan anda mencoba semua spot foto yang tersedia.

Di samping sebagai kawasan wisata, daerah Gunungkidul  ini juga termasuk salah satu area Geoforest atau merupakan kawasan hutan konservasi di DIY.

Jadi, dari puncak ketinggian anda bisa melihat perbukitan Sewu yang membentang di area sungai oya di sepanjang hutan. Sungai tersebut juga berguna sebagai pembatas antara Kabupaten Bantul dan Gunungkidul.

Mengenai fasilitas yang ada di Wisata Watu Payung Panggang sudah terbilang lengkap. Pengunjung lokasi wisata ini sudah bisa menikmati sarana seperti area parkir yang cukup luas. Area parkir yang tersedia bisa menampung kendaraan roda dua maupun empat.

Ada juga kamar mandi dan juga tempat ibadah bagi umat muslim. Tersedia juga gazebo yang berguna untuk beristirahat. Gazebo tersebut ada di beberapa titik lokasi wisata sehingga memudahkan setiap pengunjung.

Jika anda kelaparan sesaat setelah berselfie ria pun tidak perlu bingung. Sudah tersedia warung makan yang akan menjaga asupan makanan dan minuman anda.

Lokasi Geoforest

Apakah anda berminat untuk berkunjung ke sini? Perlu anda ketahui alamat Geoforest Watu Payung Gunungkidul ini. Lokasinya berada di Turunan, Girisuko, Panggang, Kab Gunung Kidul, Daerah Istimewa Yogyakarta, kodepos 55872.

Untuk arah lokasinya, jika anda pernah berkunjung ke wisata foto hits jembatan kaca pantai Nguluran, atau setidaknya tahu tempat tersebut.

Lokasi Watu Payung berada sekitar 21 kilometer jika dari pantai. Jarak tempuh yang dibutuhkan dari lokasi pantai tersebut adalah kurang lebih 40 menit. Anda bisa klik link Maps kami agar sampai ke tempat wisata tanpa tersesat.

Untuk aksesnya sudah terbilang mudah. Jalan yang dilalui untuk dapat sampai ke tempat ini sudah baik dan beraspal. Jalannya bisa dilalui oleh semua jenis kendaraan baik bermotor ataupun menggunakan mobil.

Hanya saja, anda perlu melewati jalan setapak dengan track yang cukup menantang dari tempat parkir menuju ke lokasi Watu Payung. Namun, perjalanan sepanjang jalan setapak tidak akan terasa. Karena pemandangan yang disuguhkan sungguh indah.

Selama perjalanan ke lokasi wisata ini anda juga dapati beberapa spot lain. Diantaranya adalah Air Terjun, Goa, dan Sungai Oya.

Harga Tiket Masuk Geoforest

Sebab belum menjadi salah satu wisata resmi yang dikelola Pemkab Gunung Kidul, untuk masuk ke lokasi wisata ini tidak dikenakan biaya apapun alias gratis. Pengunjung hanya perlu membayar biaya parkir sebesar Rp2 ribu.

Sekedar informasi untuk selalu update info dan hubungi ke nomor 0877-3972-7837 untuk bertanya terlebih dahulu jika ingin berkunjung. Karena biaya akan sewaktu-waktu berubah.

Mengenai jam buka wisata, sementara ini anda dapat mengunjungi kawasan ini setiap hari. Yakni sejak pukul 04.45 hingga 21.00 WIB. Nah, karena informasi dapat berubah. Kami harap sobat pembaca semua berkenan untuk menghubungi kami jika ada perubahan. Terima kasih.

Sekilas tadi adalah beberapa informasi yang bisa kami berikan tentang wisata Watu Payung. Bagaimana? Sudah tidak sabar ingin menambah koleksi foto kece anda kan? Yuk, tambah daftar koleksi kunjunganmu ke Geoforest Watu Payung Turunan.

Facebook
Twitter
WhatsApp