Mang Engking Depok, Wisata Kuliner di Jawa Barat

Mang Engking Depok

Wisata kuliner di Jawa Barat pastinya sangat beragam. Jajanan dan hidangan khas di Kota Depok Jawa Barat akan memberi pengalaman unik. Karena ada satu destinasi kuliner menarik yakni Mang Engking Depok. Hingga saat ini spot wisata kuliner ini selalu ramai. Karena dari suasana tempat makan hingga menu makanannya layak dicicipi.

Beberapa menu hidangan khas di Mang Engking ini akan jadi pilihan terbaik. Karena itulah saat musim liburan sampai akhir pekan selalu ramai dikunjungi wisatawan. Bisa dikatakan destinassi ini cocok untuk para pecinta kuliner. Sehingga Mang Engking Jawa Barat ini jadi pilihan terbaik untuk menikmati hari libur.

Sajian Menu Menarik di Mang Engking Depok

Menariknya lagi tempat wisata kuliner satu ini jelas memberi suasana berbeda. Karena memang ada banyak spot berfoto dengan konsep suasana di pedesaan. Jadi bisa dibayangkan suasana tempat makan syahdu berada di tengah kota.

Tidak sedikit kalangan pecinta kuliner menginginkan sajian terbaik di tempat satu ini. Karena memang dari sisi suasananyya bisa dikatakan lebih asri. Sebuah gubug berlokasi di tengah kota, membuat suasana semakin unik. Ditambah lagi Mang Engking Jawa Barat ini mampu menghadirkan menu makanan terbaik.

Dengan konsep makan lesehan membuat siapapun bisa menikmati pengalaman makan di pedesaan asri. Terlihat desain rumah gubug terbuat dari bambu. Kemudian terdapat kolam-kolam berisi ikan hias bisa menambah pengalaman makan Anda.

Mang Engking Depok

Pihak pengembang Mang Engking ini memang sengaja membuat konsep sederhana seperti di pedesaan. Karena memang kawasan Depok ini sudah terbilang padat dan sangat jarang menemukan tempat wisata bertema pedesaan. Jadi pada saat musim liburan tak jarang wisatawan luar kota sekalipun mengunjungi tempat ini.

Dari sekian banyak menu makanan yang disajikan. Ternyata dari menu udang bakar madu menjadi pilihan favorit. Keunggulan dari Mang Engking Depok ini memang terletak pada sisi menu makanannya. Sehingga Anda dapat mencicipi sajian menu terbaik yang disajikan.

Ada juga menu paket yang tersedia untuk 6 orang. Jadi Anda bisa memesan menu paket karena memang bisa disantap untuk 6 orang sehingga lebih hemat. Beberapa menu andalan di Mang Engking Jawa Barat ini juga tak kalah menarik. Wisatawan bisa memesan menu dengan tema tertentu.

Adapun beberapa hidangan spesial tersaji. Anda dapat pilih menu terbaik seperti toge cah ikan gabus, karedok, udang saus tiram, kepiting saus tiram, tumis kangkung, sambal terasi dadak, dan cumi goreng tepung. Untuk menu minumannya terbilang sederhana yakni es the, es campur hingga es kelapa muda.

Download Daftar Menu Makanan di SINI

No Telp yang dapat dihubungi ini: 0816 1117 751 / 0858 1411 3926

Sajian menu makanan terbaik sekaligus memberi suasana tempat makan terbaik seperti di pedesaan pastinya menambah selera makan Anda. Namun untuk waktu terbaik mengunjungi Mang Engking Depok ini sebaiknya pada musim kemarau. Karena nantinya pemandangan di sekitar gubuk resto ini akan terlihat lebih cantik.

Lokasi Mang Engking Depok

Mang Engking Depok

Dari segi akses lokasi di tempat makan satu ini terbilang lebih mudah dijangkau. Nantinya ada beberapa akses terbaik seperti angkutan umum hingga beberapa akses kendaraan pribadi. Anda bisa berkunjung ke wisata kuliner ini yang berlokasi di Kawasan Kampung Universitas Indonesia.

Tepatnya berada di Jl. Danau Salam, Srengseng Sawah, RW3, Kota Depok, Jawa Barat. Dari gerai makan satu ini ternyata sudah memiliki cabang-bacang. Bahkan Anda bisa menjumpai gerai makan satu ini di kawasan BSD, dan Bekasi Utara, hingga di Cimanggis, dan Kawasan Kopo.

Rutenya kita ambil dari Depok Town Square kemudian ambil arah ke RSU Bunda Margonda. Nanti akan ada kampus UI. Ambil arah lurus hingga menjumpai patung Elang Salak.

Anda akan melewati Taman Universitas Indonesia lalu di STT Terpadu Nurul Fikri. Jaraknya sudah tak jauh dari STT Terpadu, kurang lebih 1km saja.

Jam Operasional Mang Engking Depok

salah satu tempat wisata kuliner terbaik di Kota Depok ini sanggup menghadirkan banyak pengalaman seru. Sehingga dari sisi jam operasionalnya bisa diakses lebih mudah.

Anda dapat mengunjungi tempat makan ini pada pukul `10 pagi sampai 9 malam. Setiap pengunjung bisa menikmati fasilitas lengkap seperti tempat parkir hingga toliet sampai tempat ibadah.

Mang Engking Depok

Untuk harga parkir sepeda motor dikenakan biaya Rp 2.000. Sedangkan untuk roda empat dikenakan biaya Rp 5.000. Gerai Mang Engking Depok ini akan selali ramai pada saat akhir pekan ataupun musim liburan. Jadi Anda bisa memesan tempat terlebih dahulu untuk mendapat lokasi lebih awal.

Gerai makan Mang Engking Depok hingga sekarang jadi pilihan terbaik pecinta kuliner. Sehingga dari sekarang ada banyak menu makanan bisa jadi opsi terbaik. Maka dari itu Anda bisa langsung mencoba berbagai menu makanan unik disertai dengan suasana tempat sederhana bernuansa pedesaan.

Facebook
Twitter
WhatsApp