Kota Malang punya segudang tempat wisata menarik. Traveller pastinya menginginkan destinasi berbeda dari lokasi lain. Karena memang ada beragam tempat bisa disambangi saat Anda di Kota Malang. Salah satunya adalah Omah Kayu Malang.
Kisaran Harga Tiket | Rp 5.000 – Rp 850.000 |
Informasi Kontak | +62 822-3297-5886 |
Jam Buka | 24 Jam |
Wilayah | Kota Malang |
Omah Kayu menjadi salah satu ikon Kota Malang. Oleh sebab itu kenapa banyak pelancong mengunjungi saat akhir pekan.
Destinasi berupa rumah kayu ini terbilang eksotis karena lokasinya berada di perbukitan. Seringkali masyarakat setempat ataupun pelancong menganggapnya sebagai objek wisata sederhana, namun sanggup menghadirkan kesan berbeda dari tempat lainnya.
Keunikan dan Daya Tarik Omah Kayu
Bagi pengunjung yang baru pertama kali datang pastinya takjub dengan beragam keunikan tempat tersebut. Bila kita bandingkan dengan wisata alam di sekitar lokasi. Memang ada beberapa perbedaan yang sangat mnecolok bahkan menjadi ciri khas rumah kayu.
Konsep rumah kayu sebenarnya sudah banyak didengar. Tetapi bukan sekedar membuat rumah di atas pohon saja. Tetapi harus melihat dari segi estetika hingga keunikan. Bahkan dari sisi fasilitas penginapan juga bisa diakses dengan mudah.
Oleh sebab itu kenapa rumah kayu ini jadi pilihan terbaik pengunjung. Baik itu sebagai tempat berfoto ataupun tempat bersantai. Kebanyakan pengunjung ke lokasi satu ini untuk menikmati semua fasilitas hingga pemandangan menarik di sekitar lokasi.
Jadi bagi pecinta alam sekaligus pecinta fotografi harus mendatangi lokasi satu ini. Karena dari segi keunikan tempatnya memang berbeda dari lokasi lainnya.
Lokasi yang Instagenic
Biasanya pecinta fotografi akan datang lebih awal kemudian mengunjungi destinasi ini dalam waktu lebih lama. Dengan tujuan mendapatkan keuntungan dan pemandangan lebih banyak.
Ketersediaan rumah kayu mencapai 6 unit bangunan. Ditambah lagi bentuk bangunannya terbilang klasik. Kekuatan kayu yang digunakan juga sudah semakin memberi kekuatan terbaik. Bagian atapnya sendiri terbuat dari ijuk sehingga cocok untuk sebuah rumah berukuran kecil.
Jika dilihat dari segi ukurannya bisa mencapai 3m x 2m x 2m. Sehingga dari sisi ukurannya terbilang cukup nyaman untuk disinggahi bersmaa 2-3 orang. Meskipun terbuat dari bahan kayu, desain di bagian dalamnya terlihat rapi dan rapat.
Tidak banyak ruang angin masuk ke dalam kamar. Sehingga pengunjung tak merasa kedinginan meskipun udara di luar terasa sangat dingin terutama di malam hari. Ketersediaan interior juga sangat penting diketahui pengunjung.
Karena pihak pengembang wisata memberi fasilitas 1 unit tempat tidur, selimut, bantal, hingga perlengkapan makan dan minum. Tidak lupa ketersediaan kamar mandi juga mencapai 2 unit akan tetapi berada di luar ruangan. Sehingga Anda harus berjalan keluar untuk bisa sampai ke kamar mandi.
Hal penting yang langsung dirasakan bagi pengunjung adalah ketersediaan air panas. Karena kondisi udara di sekitar lokasi juga terbilang cukup dingin. Maka pengembang wisata menyediakan air panas baik keperluan mandi ataupun minum
Spot wisata berupa Omah Kayu di Malang ini juga menjadi spot populer bagi pecinta fotografi. Bukan hanya itu saja. Karena setiiap pengunjung juga dapat menikmati pemandangan keren sembari duduk di balkon.
Aktivitas foto selfie juga dapat dimaksimalkan. Karena setiap saat pemandangan unik bisa terlihat jelas.
Biaya Akomodasi ke Omah Kayu Malang
Pada aspek biaya akomodasi ke destinasi rumah kayu ini cukup terjangkau. Terdapat dua tiket wajib dibayar pengunjung. Pertama ada tiket masuk Wisata Gunung Banyak sebesar Rp 5.000 per orang.
Sedangkan untuk mengunjungi spot berfoto juga dikenakan tarif sebesar Rp 5.000 per orang.
Nah, masih ada biaya tambahan salah satunya penginapan. Terdapat variasi tempat menginap di Omah Kayu ini. Untuk harga termurahnya bisa mencapai Rp 350.000 per orang dalam waktu satu malam saja. Sedangkan paling mahal mencapai Rp 450.000 per malam.
Jika nanti Anda menyewa rumah untuk menginap maka pengembang akan memberi pagar pembatas. Dengan tujuan menjaga agar pengunjung lain tak masuk ke dalam. Karena seringkali pengunjung lain melakukan aktivitas berfoto di sekitar lokasi.
Akses Lokasi ke Omah Kayu
Akses lokasi ke tempta wisata rumah kayu ini terbilang cukup mudah diakses. Anda dapat menggunakan beberapa rute terbaik menuju ke lokasi. Pada rute pertama dimulai dari pusat Kota Malang. Selanjutnya ambil arah ke Gedung Balaikota Batu Baru.
Rute berikutnya sampai ke Songgoriti dan Payung belok kiri untuk mendapat akses kendaraan mobil dan sepeda motor. Kemudian lanjutkan perjamanan hingga pertigaan Songgoriti dan Payung, lalu ambil ke arah Pujon.
Terdapat papan nama lokasi Omah Kayu sehingga Anda akan lebih mudah menemukan lokasinya.
Rincian Biaya dan Fasilitas dari @omahkayubatu
Omah Kayu Mini
- 4 unit omah kayu
- 1 kasur lesehan
- Kapasitas maximal 2 orang
- Weekday IDR 350.000/1 malam 17.00-08.00
- Weekend IDR 450.000/1 malam 17.00-08.00
Omah Kayu Family
- 1 unit omah kayu family
- 3 kasur lesehan
- Kapasitas maximal 6 orang
- Weekday IDR 750.000/1 malam 17.00-08.00
- weekend IDR 850.000/1 malam 17.00-08.00
Fasilitas yang termasuk (included)
- Ticket Omah Kayu
- Air Mineral / Welcome Drink
- Makan Pagi / Breakfast
- Kamar Mandi Di Luar
- Air Panas / Water Heater
- Handuk / Towel
- Durasi Waktu 17.00 – 08.00
- Check in 17.00 Day 1
- Check out 08.00 Day 2
Fasilitas tidak termasuk (excluded)
- Keperluan pribadi
- Konsumsi pribadi
- Dekorasi ruangan
- Tiket gunung banyak
- Tiket taman langit
- Tiket giant hammock
- Tandem paralayang
- Parkir gunung banyak
Note:
- Harga weekday Senin – Kamis
- Harga weekend Jumat – Minggu hari besar dan tanggal merah libur bersama dan long weekend
- Harga naik saat high season lebaran, natal dan tahun baru
Desain rumah kayu berkonsep klasik dan menarik pastinya mengundah rasa penasaran. Berwisata ke Omah Kayu memang sangat menguntungkan. Selain dari merasakan pemandangan indahnya, Anda bisa langsung mencoba sensasi menginap di sebuah rumah kayu.