Untuk mencapai Banjarmasin dari Balikpapan, kamu harus menempuh jarak hampir 480 km jauhnya dengan perjalanan darat. Bisa dipastikan kamu akan menghabiskan banyak waktu. Dalam perjalanan jarak jauh, kenyamanan itu penting. Oleh karena itu, bepergian menggunakan travel Balikpapan Banjarmasin amat disarankan.
Dengan memanfaatkan jasa travel, kamu dapat beristirahat dengan leluasa di dalam kendaraan yang nyaman, bersih, dan berfasilitas lengkap. Bukan cuma itu, kamu bahkan bisa menggunakan layanan antar-jemput dari pintu ke pintu (door-to-door) untuk semakin meningkatkan kenyamanan dalam bepergian.
Terlebih, tarif yang harus dikeluarkan terbilang sepadan dengan semua keuntungan yang bisa kamu peroleh.
5 Travel Balikpapan Banjarmasin Terpercaya
Tidak ada yang pernah tahu kapan dan di mana suatu perjalanan akan terjadi. Contohnya, kamu harus cepat-cepat pulang kampung untuk menengok kerabat yang sakit. Atau, barangkali ada urusan pekerjaan mendadak yang mengharuskanmu untuk segera bertolak ke Banjarmasin saat itu juga.
Pada kasus-kasus seperti ini, kehadiran agen travel yang beroperasi 24 jam tentunya akan sangat menolong. Berikut sederet biro perjalanan yang menyediakan angkutan darat dengan jurusan Balikpapan-Banjarmasin dan layanan pelanggan yang aktif setiap saat.
1. Batulicin Travel
Pertama, terdapat Batulicin Travel yang juga melayani persewaan mobil untuk perjalanan ke luar kota. Dari segi jangkauan area pelayanan, Batulicin Travel beroperasi di banyak kota di seluruh penjuru Pulau Kalimantan. Misalnya, tersedia rute Samarinda-Banjarmasin, Banjarmasin-Muara Teweh, dan lain-lain.
Sementara itu, untuk keberangkatan dari Balikpapan menuju Banjarmasin dilakukan setiap hari pada pukul 18:00 WITA. Namun, jadwal tersebut dapat berubah tergantung pada banyaknya penumpang. Dengan kata lain, apabila armada terisi penuh sebelum jam tersebut, maka perjalanan akan dimulai lebih awal.
Nama Agen Travel | Batulicin Travel |
Alamat | Jl. Transmigrasi Plajau, Kp. Baru, Kec. Simpang Empat, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan 72273 |
Kontak | +6285215151544 |
Armada | Toyota Innova, Daihatsu Sigra, Suzuki Ertiga |
Harga | Rp350.000 |
2. Jelita Travel
Kedua, hadir Jelita Travel yang berspesialisasi dalam travel dari dan ke Balikpapan, Banjarmasin, Batulicin (Tanah Bumbu), dan Palangkaraya. Khusus untuk perjalanan ke Banjarmasin sendiri, Jelita Travel menjangkau hampir semua titik-titik vital di kota tersebut. Misalnya, ada Bandara Internasional Syamsudin Noor.
Kemudian, soal jadwal keberangkatannya sendiri, armada Jelita Travel meluncur pada pukul 18:00 WITA setiap hari. Tarif travel Balikpapan Banjarmasin yang diberlakukan bervariasi tergantung pada posisi kursi yang kamu pilih. Dengan kata lain, kamu harus membayar ekstra apabila ingin mendapatkan front seat.
Nama Agen Travel | Jelita Travel |
Alamat | Jl. Sampurna RT 08, Desa Baroqah, Kec.Simpang Empat, Kec. Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan 72213 |
Kontak | +6285248358080 |
Armada | Toyota Avanza, Toyota Innova, Toyota Calya |
Harga | Rp350.000-Rp400.000 |
Baca Juga: Travel Balikpapan Samarinda
3. Bomb Travel
Di samping menyediakan customer service yang aktif 24 jam, Bomb Travel juga memfasilitasi pelanggan untuk reservasi tiket dengan mudah. Cukup kunjungi website-nya, maka kamu bisa memesan kursi untuk keberangkatan kapan pun. Jika ada masalah, tim Bomb Travel sigap membantumu mengonfirmasi pesanan.
Ongkos travel Banjarmasin Balikpapan yang tertera di bawah ini sudah termasuk biaya penjemputan dari dan pengantaran sampai ke alamat tujuan. Alhasil, kamu bisa menghemat lebih banyak uang dari budget yang sudah kamu alokasikan untuk perjalanan tersebut.
Nama Agen Travel | Bomb Travel |
Alamat | Ruko Fantasy Junction FJ 2 No. 5, Balikpapan Baru Pintu Belakang Mall Fantasy, Damai, Kec. Balikpapan Kota, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76125 |
Kontak | +6285215410970 |
Armada | Hubungi kontak |
Harga | Rp400.000 |
4. Pulau Indah Jaya
Kamu mungkin terkejut saat melihat harga tiket travel Banjarmasin Balikpapan yang dipatok oleh agen travel satu ini. Ya, tarifnya terbilang lebih murah daripada agen-agen pada umumnya. Ini lantaran Pulau Indah Jaya menggunakan angkutan berukuran besar yang memuat banyak penumpang sekaligus.
Alhasil, ongkos yang kamu keluarkan pun akan lebih sedikit. Meskipun begitu, armada yang digunakan berkelas eksekutif. Artinya, fasilitas yang ada pun sangat memadai. Bahkan, tersedia beragam jadwal keberangkatan yang bisa kamu pilih. Tentukan saja selagi kamu memesan tiket melalui website Pulau Indah Jaya.
Nama Agen Travel | Pulau Indah Jaya |
Alamat | Jl. Soekarno Hatta No. 25, Batu Ampar, Kec. Balikpapan Utara, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76125 |
Kontak | (0542) 420289 |
Armada | Bus |
Harga | Rp235.000 |
Baca Juga: Travel Smarinda Balikpapan
5. Asyifa Anugrah Travel
Sedang mencari travel mobil Balikpapan Banjarmasin dengan pelayanan memuaskan? Asyifa Anugrah Travel adalah alternatif berikutnya. Agen travel yang satu ini juga menyediakan layanan pulang-pergi (round-trip). Dengan kata lain, kamu tidak perlu memusingkan bagaimana kamu akan kembali ke kota asal.
Jika kamu booking tiket di sini, maka sopir berpengalaman Asyifa Anugrah Travel akan menjemputmu lagi dari Banjarmasin pada tanggal kepulangan yang sudah kamu tetapkan. Driver meluncur ke alamatmu tepat pada pukul 16:00 WITA, lalu perjalanan akan berlanjut setelah kuota minimal terpenuhi (dua orang).
Nama Agen Travel | Asyifa Anugrah Travel |
Alamat | Jl. Ki Hajar Dewantara, depan SMPN 1 Tenggarong, Panji, Tenggarong, Tenggarong, Kalimantan Timur 75514 |
Kontak | +6285246643700 |
Armada | Toyota Avanza, Toyota Innova |
Harga | Rp350.000 |
Keterangan mengenai jadwal keberangkatan, armada, dan harga travel Balikpapan Banjarmasin dari masing-masing biro ini tentu sangat bermanfaat bagi para pengguna transportasi yang satu ini.
Daftar penyedia jasa travel Balikpapan Banjarmasin dan sederet informasi relevan yang akan membantumu dalam menentukan satu yang paling pas untuk kebutuhanmu.