Sebuah biro perjalanan bisa menjadi partner terbaik untuk kamu yang ingin menempuh perjalanan jauh. Melalui layanannya, perjalanan menjadi lebih nyaman dengan sistem booking online maupun offline. Sebut saja salah satunya seperti travel Bandung Ciamis yang siap melayani kebutuhanmu.
Meski tidak sebanyak rute lain, travel Cimahi Ciamis atau dari Bandung terdapat beberapa yang bisa kamu andalkan. Berikut ini kami punya sejumlah daftar biro travel yang bisa kamu pilih sesuai dengan kenyamanan masing-masing.
1. Nadira Trans
Sistem booking travel secara online saat ini menjadi salah satu sistem yang paling banyak disukai. Di sini kamu juga bisa memesannya langsung melalui website resminya maupun menghubungi operator atau customer service (CS).
Sistemnya menggunakanan travel Bandung Ciamis door to door. Kamu tidak perlu pergi ke pool atau titik penjemputan karena driver akan menjemputmu ke alamat yang kamu kehendaki. Biaya yang kamu keluarkan juga sudah termasuk untuk penjemputan.
Kamu juga bisa booking travel Ciamis Bandung di sini. Selain itu masih terdapat banyak pilihan layanan untuk beberapa daerah lain yang juga bisa kamu pesan di sini. Silahkan pilih sesuai kebutuhan.
Nama Agen Travel | Nadira Trans |
Alamat | Jalan Gudang Tengah Nomor 27, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat. |
Kontak | 0876-3171-6690 |
Armada | Isuzu Elf, Toyota, Toyota Hiace. |
Harga | Rp200.000 |
2. Arjuna Tour and Travel
Sesuai namanya, perusahaan ini juga menyediakan layanan tour wisata menggunakan big bus untuk rombongan. Selain itu juga menyediakan bus Bandung Ciamis maupun armada lain bertipe minivans maupun MPV.
Untuk informasi jadwal pemberangkatan armada bisa kamu cek langsung melalui customer service. Begitu juga untuk proses booking dan titik keberangkatan serta informasi layanan lainnya.
Perusahaan ini memiliki driver yang andal dan juga berpengalaman. Selain itu semua driver yang mereka miliki juga ramah-ramah kepada semua customer.
Nama Agen Travel | Arjuna Tour and Travel |
Alamat | Jalan Lodaya Nomor 22, Babakan Ciamis Sumur Bandung, Malabar, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung Jawa Barat. |
Kontak | 0814-9530-5625 |
Armada | Big bus, Gran Max, Avanza |
Harga | Silahkan menghubungi customer service |
Baca Juga: Travel Bandung Semarang
3. PO Bus Budiman
Seperti yang kamu ketahui, perjalanan jauh menggunakan bus jauh lebih hemat sehingga bisa menekan biaya yang dikeluarkan. PO yang satu ini merupakan perusahaan transportasi yang sudah berdiri sejak lama.
Kamu bisa langsung menuju ke terminal Cicaheum, Bandung untuk menggunakan layanannya. Jadwalnya sendiri tersedia dari pagi, siang dan sore karena jumlah armada PO bus ini tergolong banyak.
Proses booking tidak bisa via online maupun via customer service. Akan tetapi, jika kamu ada pertanyaan bisa menghubungi CS yang bersangkutan untuk konsultasi kebutuhan transportasi. Kamu bisa langsung ke terminal dan menunggu jadwal pemberangkatn yang dimulai dari pukul 8 pagi.
Nama Agen Travel | PO Bus Budiman |
Alamat | Jalan Ahmad Yani, Cicaheum, Kecamatan Kiaracondong, Kota Bandung, Jawa Barat. |
Kontak | 0813-2099-3699 |
Armada | Bus ekonomi |
Harga | Rp84.000 |
4. Antara Trans
Di sini kamu bisa memilih 3 jadwal pemberangkatan, yaitu jam 8 pagi, 2 siang, dan jam 5 sore. Selain itu, kamu juga bisa memesan untuk rute sebaliknya karena menyediakan sistem pulang pergi untuk yang malas booking lagi pada saat kepulangan.
Kamu juga tidak perlu pergi ke terminal maupun ke titik penjemputan tertentu. Karena di sini menyediakan layanan penjemputan langsung ke rumah, hotel, dan lainnya sesuai alamat yang kamu inginkan.
Selain didukung oleh driver yang berpengalaman, fasilitas mobil juga lengkap mulai dari recleaning seat hingga AC. Dukungan fasilitas ini akan membuat perjalanan jauh menjadi lebih nyaman.
Nama Agen Travel | Antara Trans |
Alamat | Jalan Terusan Buah Batu Nomor 6, Kujangsari Kecamatan Bandung Kidul, Kota Bandung, Jawa Barat. |
Kontak | 0821-3003-7776 |
Armada | Gran Max, Isuzu Elf |
Harga | Rp150.000 |
Baca Juga: Travel Bandung Cilegon
5. Urban’s Travel
Perusahaan atau biro travel yang satu ini sudah mengaplikasikan layanan transportasi berbasis online. Kamu bisa langsung ke situs resminya untuk mengecek jadwal pemberangkatan, harga dan sistem pemesanan layanan yang langsung ditangani oleh CS terkait.
Ada beberapa rute yang tersedia di sini termasuk rute perjalanan menuju ke Ciamis. Fasilitas mobil lengkap dan juga didukung oleh SDM yang kompeten di bidangnya. Dengan begitu, customer bisa menikmati perjalanan yang nyaman hingga ke tujuan.
Jadwal keberangkatan maupun penjemputan dimulai pada pukul 4 pagi. Sedangkan untuk layanan terakhir yang tersedia yaitu pukul 10 malam. Artinya jadwalnya fleksibel karena punya banyak armada yang siap mengantarmu ke tempat tujuan.
Nama Agen Travel | Urban’s Travel |
Alamat | Gg. Holden Nomor 8, Kacapiring, Kecamatan Batununggal, Kota Bandung, Jawa Barat. |
Kontak | 0812-2118-220 |
Armada | Toyota Hiace |
Harga | Silahkan menghubungi customer service |
Travel Bandung Ciamis yang sudah kami jelaskan sebelumnya bisa kamu pilih sebagai solusi perjalanan yang nyaman. Silahkan pilih salah satu layanan yang menurut kamu cocok dengan budget maupun kenyamanan.