Slot Disewakan

Rute : Via Cipali dan Non Cipali
Banyumudal, Sokaraja, Purwokerto, Ajibarang, Bumiayu, Tegal, Subang, Karawang, Cikarang, Bekasi, Jabodetabek, sampai Bandara Soekarno Hatta

Jakarta - Purwokerto

VIP Clas - Sekali Jalan

RpX00.000,-
Indeks Google
Hubungi Kami
Slot Iklan Tersedia

TOP 9 Travel Denpasar Surabaya PP

Slot Iklan Tersedia

๐Ÿš€๐Ÿš€๐Ÿš€

Hanya Rp300.000/bulan, keterangan lebih lanjut klik tombol pasang iklan di bawah.

Bali masih menjadi salah satu destinasi wisata populer di Indonesia. Sedangkan di antara berbagai kota, berangkat dari Surabaya adalah pilihan yang tepat. Ada banyak agen travel Denpasar Surabaya dan sebaliknya yang bisa kamu pilih.

Dulu mungkin kamu hanya punya pilihan naik bus untuk ke Bali sehingga tidak terpikir opsi lain. Namun jadwal bus Denpasar Surabaya seringkali berganti-ganti dan variannya pun terbatas. 

Saat ini, kamu bisa memilih travel untuk bepergian dari Surabaya ke Bali dan sebaliknya. Jumlah penumpang yang sedikit tentunya membuat ruang di dalam kendaraan semakin lega.

Daftar Travel Denpasar Surabaya

Tahukah kamu Bali Surabaya berapa jam naik mobil? Apabila lalu lintas berjalan normal, kamu memerlukan waktu selama 9-11 jam. Tapi kalau memilih naik kendaraan besar – seperti bus umum – maka jarak tempuhnya akan lebih lama lagi.

Selain jarak tempuh yang lebih cepat, menggunakan travel memungkinkan kamu untuk memesan dan membeli tiket secara online. Layanan door to door untuk beberapa titik penjemputan juga menjadi nilai tambahan dari memilih travel sebagai moda transportasi

Tapi memang tidak banyak travel Denpasar Surabaya berangkat pagi yang tersedia, karena rata-rata armada berangkat sore hari sekitar pukul 16.00 WIB maupun WITA.

Nah, kalau kamu mau ke Bali dan berangkat dari Surabaya atau sebaliknya, berikut ini ada beberapa nama agen travel Surabaya Bali yang bisa kamu pertimbangkan.

1. Bali Dewata Trans

Kalau kamu mencari agen travel yang khusus melayani Jawa bagian timur dan Bali maka Bali Dewata adalah pilihan yang tepat. Armadanya juga cukup banyak dan ada layanan door to door โ€“ kamu tidak perlu repot-repot ke pool dan sopir pun akan mengantarmu ke tempat tujuan.

Untuk memberikan kenyamanan lebih, agen yang satu ini juga memberikan fasilitas tambahan, seperti antal, selimut, kursi yang sandarannya dapat diatur, dan tentunya full AC. Selain itu, ruang bagasi yang ada pun cukup lega tanpa harus mengganggu kenyamananmu ketika di jalan.

Bali Dewata Trans merupakan travel Surabaya Bali mobil HiAce dan Elf yang menawarkan tiga kelas sehingga kamu bisa menyesuaikan dengan budget maupun kebutuhan akan kenyamanan. Selain itu, kamu juga bisa charter satu unit sekaligus untuk rombongan.

Nama Agen TravelBali Dewata Trans
AlamatJl. Bypass Ngurah Rai No.1, Tuban, Kec. Kuta, Kabupaten Badung, Bali 80361
Kontak+62853 6165 9090
ArmadaIsuzu Elf & Toyota Hiace
HargaRp230.000 โ€“ Rp320.000

2. Ladju Trans

Ladju Trans adalah opsi travel Surabaya Bali executive yang bisa kamu pertimbangkan. Selain menawarkan pelayanan untuk perorangan, kamu pun bisa menyewa satu mobil untuk liburan bersama rombongan.

Selain fasilitas bantal dan selimut, biaya yang kamu bayarkan juga sudah termasuk tiket menyeberang dengan Ferry. Khawatir ponselmu mati? Tenang saja karena armada sudah menyediakan port untuk charging ponselmu.

Agar semua lebih mudah, mulai proses pemesanan hingga pembayaran bisa kamu lakukan secara online dan kamu pun bisa minta travel untuk mengantar atau menjemput di depan rumah. Untuk ketersediaan layanan antar jemput kamu bisa langsung tanyakan ke kontak Ladju Trans, ya.

Nama Agen TravelLadju Trans Executive Travel
AlamatJalan Mahendradata No No.777, Tegal Harum, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali 80119
Kontak+62 812 3958 8546
ArmadaElf 12 seats dan 14 seats
HargaMulai Rp230.000

Baca Juga: Travel Surabaya Denpasar

3. Lintas Nusa

Lintas Nusa Travel ini merupakan salah satu agen travel Surabaya Bali single seat dengan pelayanan yang mumpuni sehingga kenyamanan tidak perlu kamu pertanyakan lagi. Perusahaan travel ini sudah melayani berbagai klien selama bertahun-tahun.

Jasa perjalanan yang satu ini berangkat sekali untuk rute Denpasar Surabaya dan juga sebaliknya. Kamu tidak perlu khawatir, karena Lintas Nusa juga menyediakan penjemputan door to door. Namun kalau area kamu berada di luar jangkauan travel, maka kamu harus datang ke pool.

Nama Agen TravelLintas Nusa Travel
AlamatJl. Raya By pass Juanda No.08, Walan, Sedati Agung, Kec. Sedati, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61253
Kontak+62 812 3452 0200
ArmadaToyota HiAce โ€“ regulerIsuzu Elf โ€“ single seat
HargaReguler Rp250.000Eksekutif Rp280.000

4. Balibuana Executive Travel

Balibuana adalah jasa travel Surabaya ke Denpasar yang bisa kamu pertimbangkan berikutnya. Seperti penyedia jasa travel lainnya di artikel ini, kamu bisa membeli tiket perorangan atau menyewa satu unit sekaligus untuk rombongan.

Kamu bisa bepergian dengan Balibuana setiap hari karena selalu ada armada yang berangkat hari Senin-Minggu. Perjalanan pun akan semakin nyaman karena ada berbagai fasilitas, seperti bantal dan selimut, AC di setiap tempat duduk, makan malam, snack box, dan penyeberangan Ferry. 

Selain itu, harga tiket travel Denpasar Surabaya dari Balibuana cukup terjangkau daripada yang lain.

Nama Agen TravelBalibuana Executive Travel
AlamatDenpasar : Jl. Uluwatu 1 No.101 Kelan Tuban Denpasar, Bali.Surabaya : Jl. Letjend Sutoyo No. 69 Medaeng Surabaya
Kontak+62822 3656 6850
ArmadaToyota HiAce 12 seatsIsuzu Elf Long 14 seats
HargaMulai Rp220.000

5. Baliajeg Trans

Memang tarif travel Denpasar Surabaya cukup variatif. Tapi kalau kamu mencari yang cukup terjangkau maka Baliajeg adalah salah satu jasa travel yang perlu kamu pertimbangkan.

Baliajeg telah melayani berbagai macam penumpang selama lebih dari 5 tahun sehingga pengalamannya tidak perlu kamu pertanyakan lagi. Kamu bisa melakukan pemesanan melalui kontak yang tersedia kapan saja โ€“ hotline tersedia 24/7.

Selain melayani perjalanan travel perorangan, kamu pun bisa menyewa satu unit untuk rombongan. Kalau area titik penjemputan masih dalam cakupan Baliajeg Trans, maka kamu tidak perlu repot-repot datang ke pool karena supir akan menjemputmu di depan rumah.

Nama Agen TravelBaliajeg Trans Tour & Travel
AlamatJl. Letjend Sutoyo No.69, Bungur, Medaeng, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur 61256
Kontak+62853 3376 5758
ArmadaToyota HiAce dan Isuzu Elf Long
HargaRp220.000

Baca Juga: Travel Denpasar Banyuwangi

6. Putra Petir Travel

Agen travel Jawa Bali berikutnya adalah Putra Petir Tours and Travel.  Kamu akan menikmati perjalananmu Surabaya ke Denpasar dan sebaliknya dengan agen travel yang satu ini.

Harga yang kamu bayar juga sudah termasuk dengan biaya penyeberangan dengan Ferry, lho. Nah, ada layanan antar jemput juga yang bisa kamu manfaatkan.

Informasi lebih lengkap tentang perjalanan bersama agen travel yang satu ini bisa kamu tanyakan langsung ke kontak yang tertera di bawah. Melihat dari harga, sih, harga travel Denpasar Surabaya adalah yang paling terjangkau di antara lainnya.

Nama Agen TravelPutra Petir Travel
AlamatJl. Intan LC2 III No.6, Tonja, Kec. Denpasar Utara, Kota Denpasar, Bali 80234
Kontak+62813 3728 8789
ArmadaToyota HiAce dan Isuzu Elf
HargaMulai Rp200.000

7. Bali Purnama 99

Nah, kalau kamu mencari travel agent Surabaya Denpasar yang siap melayani setiap hari, maka Bali Purnama 99 bisa masuk ke daftar pertimbangan. Selain melayani trayek Surabaya-Denpasar pp setiap hari, layanan travel ini juga menyediakan dua kelas berbeda yang bisa kamu sesuaikan dengan budget. 

Tidak hanya budget-friendly, travel yang satu ini juga menawarkan layanan antar-jemput gratis.  Selain itu, Bali Purnama 99 juga memberikan makan malam, snacks, dan fasilitas lain yang biasa kamu dapatkan dengan menggunakan travel antar provinsi. 

Selain melayani untuk perorangan, kamu juga bisa menyewa travel untuk rombongan sekaligus. Informasi lebih lanjut bisa kamu dapatkan di nomor kontak yang tertera di bawah ini.

Nama Agen TravelBali Purnama 99
AlamatJalan Cokroaminoto No.294, Ubung, Denpasar Utara, Bali 80111
Kontak+62 812-3673-3290
ArmadaElf 14 seatsToyota HiAce Premio 9 seats
HargaMulai Rp230.000

8. Bali Wijaya Trans

Jasa travel yang satu ini memungkinkan kamu untuk pergi ke Bali dari Surabaya atau sebaliknya dengan mudah dan nyaman. Tidak hanya untuk area Jawa Timur dan Bali, Bali Wijaya Trans juga melayani perjalanan hingga Jawa Tengah.

Untuk informasi lebih lanjut tentang tarif dan fasilitas antar jemput, kamu langsung hubungi kontak di bawah ini, ya. Selain itu, kamu pun bisa memesan kendaraan dengan sistem charter, lho.

Nama Agen TravelBali Wijaya Trans
AlamatGg. Kertapura VII, Pemecutan Klod, Kec. Denpasar Bar., Kota Denpasar, Bali 80119
Kontak+62 819 3300 2221
ArmadaToyota HiAce dan Isuzu Elf
HargaTidak disebutkan, hubungi nomor kontak

9. Bali Java Trans

Kamu mencari shuttle travel online Denpasar Surabaya? Kalau begitu maka Bali Java Trans harus kamu pertimbangkan.

Agen perjalanan yang satu ini memberikan kemudahan pesan dan pembayaran secara online yang bisa kamu manfaatkan. Seperti travel lain yang berangkat di sore hari, kamu akan mendapatkan makan satu kali dan juga snack box selama perjalanan serta sebotol air mineral.

Temukan fasilitas lainnya dengan menghubungi nomor kontak yang tertera โ€“ pemesanan juga bisa kamu lakukan melalui WhatsApp di nomor tersebut.

Nama Agen TravelBali Java Trans
AlamatJl. Pura Demak, Gg. Lebak IV, Denpasar Barat, Bali, Indonesia 80119
Kontak+62823 4009 6517pemesanan@balijavatrans.com
ArmadaIsuzu Elf dan Toyota HiAce
HargaRp250.000

Akhir Kata

Demikian beberapa agen travel Denpasar Surabaya yang bisa kamu pertimbangkan untuk teman perjalanan. Untuk informasi lebih lengkap, jangan ragu untuk menghubungi nomor masing-masing perusahaan, ya. Selamat liburan!

Mohon Maaf !

Iklan ini belum tersedia, silakan scrol kebawah untuk mendapatkan informasi kontak travel yang Anda tuju.