37 Objek Wisata Lombok Paling Eksotis dan Murah Meriah

Wisata Lombok – Lombok adalah sebuah pulau yang di kepulauan Sunda Kecil atau juga disebut Nusa Tenggara. Pulau ini sebetulnya dangat dekat dengan Bali dan hanya terpisahkan oleh Selat Lombok.

Jika dilihat pulau yang beribukota Mataram ini berbentuk bulat dan nampak seperti ekor yang memanjang hingga 70 km. Luas pulaunya mencapai 5.435 km² dan menjadi pulau ke-108 terluas di dunia.

Deskripsi Tempat Wisata Lombok

Jika berbicara mengenai wisata Lombok, mungkin yang terlintas dalam benak anda adalah Kepulauan Gili yang bak memiliki nuansa bak surga.

Namun, tahukah anda ada lebih banyak lagi surga tersembunyi yang sayang untuk dilewatkan? Tak hanya itu, wisata budaya dan sejumlah destinasi wisata lain juga patut diperhitungkan.

Agar lebih mengetahui mengenai wisata Lombok ini, mari ikuti perjalanan kami bereksplorasi di Pulau Lombok.

Rumah Adat Suku Sasak Sade Rembitan

Sama seperti Bali, hal pertama yang patut anda eksplorasi saat berkunjung ke Lombok adalah budayanya yang masih kental. Salah satu spot wisata budaya yang bisa anda kunjungi adalah Rumah Adat Suku Sasak Sade ini.

Masyarakat di desa ini masih memegang teguh adat dan tradisi Sasak tempo dulu. Hal ini bisa dilihat dari bangunan rumah di sini, yaitu rumah khas yang disebut Bale Tani.

Khas rumah adat Sasak ini adalah terbuat dari kayu dengan dindingnya dari anyaman bambu, beratapkan daun rumbia ataupun daun alang-alang kering. Uniknya lagi, lantainya pun dibuat dari campuran tanah, getah pohon serta abu jerami yang diolesi kotoran kerbau.

Alamat: Rembitan, Pujut, Rembitan, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, 83573

Tak hanya desa Sade yang bisa menjadi alternatif destinasi Lombok dekat bandara, ada juga desa Bayan Sasak yang juga menjunjung tinggi adat sasak adalah Desa Bayan.

Desa Bayan Sasak

Jika anda ingin melihat bagaimana tradisi warisan leluhur suku Sasak, anda bisa kunjungi Desa Bayan Sasak. Salah satu hal yang akan anda temukan yang masih dijaga dan dilakukan di sini adalah kebiasaan nyirih.

Alamat: Desa Bayan, Kabupaten Lombok Utara

Selain Desa Bayan Sasak, ada satu lagi tempat wisata di Lombok Utara yang tak boleh anda lewatkan jika ingin merasakan nuansa kental budaya Lombok. Yakni di Desa tete Batu berikut ini.

Desa Tete Batu Sikur

Selain kental dengan budaya suku Sasak, desa ini terletak di ketinggian 700 Mdpl yang membuat tempat ini sangat sejuk khas suasana pegunungan. Ditambah area perbukitan yang terjal, area persawahan, air terjun, taman wisata, dan hamparan perkebunan tembakau yang menakjubkan.

Selain kedua desa wisata di atas, anda juga bisa mengunjungi beberapa desa lain sebahgai alternatif. Diantaranya adalah Desa Adat Blek di Lembah Sembalun, Desa Segenter di Bayan, Desa Ende, dan Desa Beleq di daerah Gumantar.

Alamat: Desa Tete Batu, Sikur, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat

Puas berwisata dengan budaya khas suku di Lombok, kini akan kami ajak anda untuk mengunjungi salah satu masjid unik yang design nya mirip seperti sebuah klenteng.

Masjid Klenteng Lombok Lingsar

Tahukah anda kalau Lombok dijuluki sebagai pulau seribu masjid? Hal ini dikarenakan ada banyak bangunan masjid di pulau ini. Salah satu yang paling unik adalah Masjid Cina atau Masjid Klenteng ini.

Apa uniknya? Sesuai namanya, meskipun masjid, bentuk bangunannya lebih mirip dengan wihara atau klenteng sehingga lebih terkenal dengan nama tersebut.

Alamat: Jl. Karang Bayan, Sigerongan, Lingsar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Bar. 83371

Tak hanya memiliki banyak bangunan masjid, Lombok juga mempunyai sejumlah pura karena memang daerah ini begitu dekat dengan Bali. Beberapa pura di Lombok yang bisa anda kunjungi adalah sebagai berikut.

Pura Meru Cakranegara

Pura Meru adalah salah satu ikon wisata Lombok sekaligus pura terbesar yang ada di Lombok, dibangun sejak tahun 1720an oleh Anak Agung Made Karangasem.

Awalnya, pura ini didirikan untuk menyatukan beberapa tempat yang digunakan untuk menghakimi para pelaku kejahatan.

Alamat: Jl. Selaparang No.20b, Mayura, Cakranegara, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83233

Selanjutnya ada Pura Lingsar yang menjadi simbol kerukunan beragama di Lombo. Pura ini memiliki 3 bangunan khas, apa saja? Yuk simak penjelasan kami berikut ini.

Pura Lingsar Lombok Barat

Yang menarik perhatian dari pura ini adalah adanya tiga bangunan di Pura Lingsar: Gaduh, Kemaliq serta Pesiraman. Pura ini menjadi simbol kerukunan umat beragama di Lombok.

Area Gaduh adalahi tempat suci bagi umat Hindu, sementara Kemaliq difungsikan tempat suci bagi umat Islam Wetu Telu meski juga bisa digunakan untuk ibadah umat Hindu.

Pada area Kemaliq, ada kolam kecil yang menjadi habitat ikan tuna yang konon katanya adalah jelmaan dari tongkat Raja Lombok bernama Datu Milir. Dipercaya siapapun yang melihat ikan ini akan mendapatkan keberuntungan.

Alamat: Jl. Gora 2, Lingsar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, 83237

Museum Mataram Ampenan

Sudah puas mengenal dan berkeliling di beberapa pura di Lombok? Saatnya kita mempelajari sejarah dan budaya yang pernah ada di pulau ini, yaitu di Museum Mataram.

Museum yang diresmikan tahun 1982 ini memiliki koleksi bersejarah yang cukup banyak. Beberapa adalah peninggalan suku di Lombok serta Sumbawa dan peninggalan bangsa Cina.

Uniknya, ada kolaksi buaya muara yang panjangnya mencapai 4,1 meter yang diawetkan. Tertarik? Siapkan budget untuk biaya tiket sebesar Rp 5.000 saja di jam operasional 08.00 – 22.00 WIB.

Alamat: Jl. Panji Tilar Negara No.6, Taman Sari, Ampenan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83117

Apakah anda berlibur dengan keluarga dan ingin mencari alternatif tempat rekreasi? Berikut kami rekomendasikan beberapa spot wisata Lombok 2018.

Kura-kura Waterpark Mataram

Yang unik dari Kura-kura waterpark adalah wahana bermain yang lengkap dengan sejumlah patung kura-kura di sejumlah sudut kolam renang. Suasana asri dan spot patung kura-kura dalam menjadi daya tarik tersendiri bagi waterpark ini.

Alamat: Jalan Sriwijaya No.95, Pagesangan Tim., Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Bar. 83127, Indonesia

Biaya tiket masuk Kura-Kura Waterpark ini antara Rp 35.000 – Rp 50.000 dan jam buka wisata pukul 10.00 – 22.00 WIB. Selain waterpark yang ada di wisata Lombok barat ini, ada juga Nirwana Waterpark yang menyediakan wahana cukup lengkap.

Nirwana Waterpark Soreang

Pesona Nirwana Waterpark 2018 ini adalah dengan adanya fasilitas bermain air lengkap seperti water slider, lazy river, kiddy pool, jacuzzi, dll. Tak hanya itu, di tempat rekreasi air seluas 4000 m ini tersedia juga arena futsal serta flying fox.

Alamat: Kampung Legok Jeunjing Desa Panyirapan, Jl. Terusan Cibako, Panyirapan, Soreang, Bandung, Jawa Barat 40915

Tarif tiket masuk Nirwana Waterpark ini cukup terjangkau yaitu sekitar Rp 40.000 – Rp 60.000 dan jam buka wisata pukul 09.00 – 17.00 WIB. Jika anda ingin bermain air dengan sumber air yang lebih alami, ada Rinjani Wterpark sebagai alternatifnya.

Rinjani Waterpark Selong

Taman wisata air dengan luas 1,8 hektare ini mengusung konsep ecowater. Sehingga air yang digunakan adalah sumber mata air alami, yaitu sumber Rakam yang sangat jernih dan menyegarkan.

Untuk fasilitasnya juga sangat lengkap, seperti food court, life guard, meeting room dan masih banyak lagi. Untuk tarif  tiket masuk Rinjani Waterpark ini dibandrol Rp 30.000 – Rp 35.000 dan jam operasional pukul 09.00 – 18.00 WIB.

Alamat: Jl. Pejanggik, Majidi, Selong, Lombok Timur, Nusa Tenggara Bar. 83611

Masih belum puas? Ada satu lagi spot untuk liburan keluarga sebagai tempat wisata di Lombok selain pantai. Yaitu Caflees Waterpark.

Cafless Waterpark Gunung Sari

Yang menarik dari salah satu tempat wisata keluarga di Lombok ini adalah wahananya yang sangat lengkap. Ada blue hold, kolam arus, kolam anak dan kolam dewasa, waterboom, racer slide, dan masih banyak wahana lain yang seru.

Alamat: Jl. Raya Gunungsari-Tanjung Km2 No.1, Kekait, Gunung Sari, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, 83351

Objek wisata ini buka pukul 08.00-18.00 WIB dengan tarif tiket masuk sebesar Rp 50.000. Berikutnya akan kami ajak anda untuk mengeksplorasi salah satu tempat wisata di Mataram, yaitu Taman Narmada.

Taman Narmada Lembuak

Taman Narmada memiliki luas sekitar 2 hektar dan dibangun oleh Raja Mataram Lombok sekitar tahun 1727. Pada masanya, tempat ini adalah sebuah tempat istirahat dan upacara dan kini dialihfungsikan sebagai tempat wisata.

Uniknya, taman didesain menjadi replika mini gunung rinjani. Di kawasan ini juga terdapat sumber mata air yang dipercaya memiliki manfaat tersendiri.

Alamat: Jalan Raya Narmada, Lembuak, Narmada, Lembuak, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, 83371

Biaya tiket masuk Taman Narmada ini sangat terjangkau, hanya Rp 6.000 dengan jam operasional pukul 09.00 – 17.00 WIB. Selanjutnya ada Pusuk Sembalun yang bisa menjadi destinasi wisata anda.

Taman Wisata Pusuk Sembalun

Di sini anda bisa menikmati indahnya view pegunungan di ketinggian 1.250 mdpl tanpa melalui kegiatan pendakian. Pemandangan indah seperti hutan, perbukitan, sawah serta kebun stroberi akan memanjakan anda di sepanjang jalan menuju ke sini.

Alamat: Jl. Wisata Gn. Rinjani, Sembalun Bumbung, Sembalun, Lombok Timur, Nusa Tenggara Bar. 83656

Wisata 24 jam di Lombok ini bisa dimasuki dengan biaya tiket masuk yang sangat murah lho, hanya Rp 2.000 saja. Tak hanya di taman ini, jangan ketinggalan juga mengunjungi TWA atau Taman Wisata Alam Gunung Tunak.

Taman Wisata Alam (TWA) Gunung Tunak Mertak

Salah satu spot explore Lombok terbaik ini menyuguhkan tiga panorama alam sekaligus, yakni hutan, pantai dan juga perbukitan. Agar lebih berkesan, cobalah melihat view dari Bukit Tunak dengan spot gardu pandang yang menyerupai tower listrik yang sangat unik.

Alamat: Mertak, Lombok, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Bar. 83573

Biaya tiket masuk TWA Gunung Tunak ini dibandrol Rp 10.000 dengan jam operasional 24 jam.

Berwisata ke Lombok tak lengkap rasanya jika tak bereksplorasi dengan alamnya.  Berikut beberapa rekomendasi wisata alam Lombok yang wajib anda sambangi.  

Aik Nyet Narmada

Tempat wisata Aik Nyet ini berada kawasan hutan Seseot yang memiliki pesona alam yang sangat sangat asri dan juga sejuk. Uniknya lagi, tempat ini ada kolam pemandian alami dengan enam pancuran yang dinamai “pancor enam”.

Konon sumber mata air di kolam ini tidak pernah mengering dan airnya selalu mengalir sepanjang tahun. Tarif tiket masuk Aik Nyet ini sekitar Rp 15.000 dan jam operasional pukul 09.00 – 17.00 WIB.

Alamat: Aik nyet, Buwun sejati, Narmada, Lombok Barat, Nusa Tenggara Bar. 83371

Masih ingin bermain air dengan sensasi berbeda? Berikut ada kolam pemandian air panas dengan sumber air yang masih alami pula.

Sumber Aik Kalak Sembalun

Aik Kalak dalam bahasa Indonesia artinya air panas. Sumber air panas ini adalah salah satu spot yang penting bagi Suku Sasak.

Konon, berendam di Aik Kalak bisa mengatasi berbagai penyakit seperti penyakit kulit, persendian, menajamkan panca indera, membuat awet muda dan menenangkan jiwa.

Tak hanya berkhasiat bagi kesehatan, Aik Kalak juga digunakan oleh beberapa orang untuk keperluan tertentu. Salah satu wisata Lombok Timur 2018 ini dibandrol dengan biaya tiket masuk sebesar Rp 5.000 saja.

Alamat: Sembalun Lawang, Sembalun, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat

Gua Bangkang Pujut

Selain sumber air panas alami di atas, ada juga Gua Bangkang atau Gua Gale-Gale yang bisa menjadi alternatif tempat wisata di Lombok selain pantai. Tempat ini adalah habitat ribuan ekor kelelawar yang sudah ada sejak ratusan tahun silam.

Alamat: Prabu, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Bar. 83573

Biaya tiket masuk untuk explore Lombok ini hanya sebesar Rp 5.000 dengan jam operasional pukul 08.00 – 17.00 WIB. Dari gua yang dipenuhi dengan kelelawar, ada sebuah hutan dengan ratusan monyet berkeliaran.

Hutan Monyet Pusuk Sembalun

Hutan Monyet Pusuk adalah bagian dari daerah Gunung Rinjani. Kawasan hutan ini memang merupakan sebuah habitat dari ratusan monyet.

Sehingga anda perlu berhati-hati karena selama perjalanan karena ada banyak sekali monyet – monyet bermain dan berkeliaran di tengah jalan. Harga tiket masuk Hutan Monyet Pusuk ini dihargai sekitar Rp 2.000 dan jam operasional 24 jam.

Alamat: Jl. Wisata Gunung Rinjani, Sembalun Bumbung, Sembalun, Lombok Timur, NTB

Puas berwisata di wisata alam Lombok Timur? Saatnya kita lanjutkan bereksplorasi di destinasi wisata Lombok Utara, yaitu di Bukit Malimbu.

Bukit Malimbu Pemenang

Tempat ini merupakan spot terbaik untuk berburu sunset yang eksotis. Tak hanya itu, tempat ini juga dijadikan spot bersepeda gunung atau hanya sekedar berkuliner jajanan.

Alamat: Jl. Raya Malimbu, Malaka, Pemenang, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat

Wisata yang buka 24 jam ini mematok harga tiket masuk sebesar Rp 15.000. selain Bukit Malimbu, ada juga wisata bukit lain yaitu Bukit Pergasingan. Berikut reviewnya.

Bukit Pergasingan Sembalun

Dengan ketinggian 1.700 mdpl, Bukit ini kerap kali digunakan sebagai lokasi untuk pemanasan sebelum hiking ke Gunung Rinjani. Menariknya, dari puncak bukit ini anda akan melihat panorama sawah berbentuk pola kotak-kotak yang tiada duanya.

Terlihat oula desa Sembalun dan landscape Gunung Rinjani yang kokoh berdiri dari sini. Wisata bukit 24 jam ini tarif tiket masuknya adalah Rp 15.000.

Alamat: Sembalun Lawang, Sembalun, Sembalun Lawang, Sembalun, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat 83656

Bukit Merese Pujut

Masih berbicara tentang bukit di Lombok, Bukit Merese menjadi salah satu alternatif melihat pemandangan dari ketinggian berupa view pantai cantik, jernih dan kebiruan.

Salah satu tempat wisata di Lombok Tengah ini juga dikelilingi area perbukitan yang didominasi rerumputan hijau yang terlihat bak permadani.

Alamat: Jalan Kuta Lombok, Pujut, Kuta, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, 83573

Tarif tiket masuk Bukit Merese ini juga cukup murah yaitu Rp 5.000 dengan jam buka 24 jam. Dari beberapa wisata tersembunyi di Lombok yang sudah dijelaskan, yuk kita explore Lombok di spot alam selanjutnya.

Air Terjun Sendang Gile Bayan

Menjadi favorit salah satu tempat wisata di Lombok Utara, Air Terjun Sendang Gile adalah pintu masuk awal pendakian ke Gunung Rinjani. Untuk dapat ke sini, anda perlu menaiki anak tangga berjumlah 200 terlebih dahulu.

Selain cantik dan masih asri, air terjun setinggi 45 m ini juga dipercaya berkhasiat untuk awet muda bila digunakan untuk membasuh muka atau mandi.  Harga tiket wisata hanya Rp 2.000 dan jam operasional pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Alamat: Senaru, Bayan, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, 83354

Dari pintu masuk Gunung Rinjani, tak boleh ketinggalan bagi anda penyuka liburan yang menantang untuk melakukan pendakian ke Gunung Rinjani di Lombok berikut.

Gunung Rinjani Sembalun

Gunung Rinjani merupakan salah satu ikon wisata Lombok yang sangat terkenal yang menjadi salah satu wisata Lombok Timur 2018. Gunung setinggi lebih dari 3,700 m ini adalah gunung berapi tertinggi ke-2 di Indonesia.

Bagi masyarakat Hindu, Gunung Rinjani memiliki nilai spiritual karena dianggap sebagai tempat tinggal para dewa.

Alamat: Jl. Raya Sembalun Lawang, Sembalun Lawang, Sembalun, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, 83666

Setelah mengagumi pesona Gunung Rinjani, anda mungkin tidak akan menyangka terdapat sebuah danau yang sangat mempesona terletak di area kawah gunung ini.

Danau Segara Anak Sembalun

Ya, apabila anda melakukan pendakian Gunung Rinjani, anda akan temukan Danau Segara Anak yang berada di kawah Gunung Rinjani. Air danau yang berwarna biru ini sangat mirip warna air laut, sehingga danau ini diperkirakan adalah bagian laut yang terpecah ke atas.

Alamat: Gunung Rinjani, Sembalun, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat.

Dari berbagai pilihan tempat wisata di Lombok selain pantai di atas. Kini kita melanjutkan pejelajahan beberapa alternatif objek wisata pantai lombok.

Pantai Sire Tanjung

Memiliki garis pantai sepanjang 4 km, Pantai Sire menyediakan beragam aktivitas seru seperti bermain kano, berenang, snorkeling, hingga memancing. Jangan khawatir mengenai peralatan, banyak kedai yang menyewakan berbagai keperluan liburan anda.

Alamat: Pantai Sire,, Sigar Penjalin, Tanjung, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, 83352

Selain Pantai Sire, ada Pantai Kuta Lombok yang dapat dijadikan pilihan tempat wisata Lombok dekat bandara.

Pantai Kuta Lombok Pujut

Yang menarik dari Pantai Kuta Lombok adalah pasirnya yang sehalus merica, sehingga banyak pula yang menyebutnya  Pantai Merica.

Pantai ini diakui sebagai pantai paling indah yang ada di Lombok dan pantai terbaik di dunia untuk berolahraga selancar. Berbagai aktivitas yang bisa anda lakukan di sini adalah memancing, menyelam, snorkeling, dll.

Alamat: Kuta, Pujut, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, 83573, Indonesia

Selain tempat wisata di Lombok Tengah ini, kita lanjutkan perjalanan menuju Pantai Senggigi sebagai pilihan objek wisata Lombok Barat.

Pantai Senggigi Batu Layar

Pantai Senggigi ini bisa dibilang mirip dengan Pantai Kuta di Bali, namun ombaknya sangat tenang dan cocok untuk kegiatan berenang ataupun snorkeling.

Tak hanya itu, pasir putihnya yang indah juga menambah daya tarik pantai ini. Pantai Senggigi juga dilengkapi berbagai fasilitas seperti hotel, restoran, bar, sarana transportasi, dan masih banyak lagi.

Alamat: Batu Layar, Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat, 83355, Indonesia

Biaya tiket masuk Pantai Senggigi ini dibandrol Rp 15.000. Berikutnya ada pantai yang memiliki warna pasir pink kemerah-merahan lho, yakni di Pantai Tangsi.

Pink Beach/Pantai Tangsi Jerowaru

Dinamai Pantai Pink karena warna pasir pantai ini kemerahan. Hal ini terjadi karena pasirnya terdiri dari campuran pasir putih dengan pasir merah.

Pasir merah sendiri berasal dari pecahan koral dan pecahan cangkang organisme laut foraminifera. Untuk menikmati Pantai yang mirip dunia Barbie ini sebaiknya dari pagi pukul 08.00 sampai 16.00 WIB.

Alamat: Sekaroh, Jerowaru, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, 83672

Puas menikmati keindahan salah satu andalan wisata Lombok Timur 2018 ini. Yuk kita berkunjung ke pantai yang memiliki warna berbeda yakni warna hitam, dimana lagi kalau buka Pantai Tebing.

Pantai Tebing Gangga

Tak hanya pantai berpasir putih ataupun pink, di lombok juga ada pantai berpasir hitam yakni di Pantai Tebing ini. Uniknya lagi, di pantai ini juga terdapat Bukit tebing yang menjulang tinggi yang mirip dengan ngarai Grand Canyon di Amerika.

Tebing serta tekstur yang berlekuk-lekuk layaknya pahatan ini adalah hasil erupsi dahsyat Gunung Rinjani Tua atau disebut Samalas pada tahun 1257. Harga tiket masuk pantai ini sebesar Rp 6.000 dan jam operasional pukul 08.00 – 17.00 WIB.

Alamat: Jl. Raya Bayan, Rempek, Gangga, Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, 83353

Selain di pantai ini, anda juga bisa melihat formasi bebatuan yang unik di Pantai Semeti. Seperti apa ya viewnya? Yuk lihat deskripsinya berikut.

Pantai Semeti Praya Barat

Keunikan pantai ini adalah formasi bebatuan serta karang di sekeliling yang meruncing serta berlapis-lapis. Bentuk tersebut sangat mirip dengan dinding kristal yang ada di Planet Krypton.

Anda juga bisa melihat formasi karang yang menyerupai piramida yang muncul dari permukaan air laut. Karena keunikan tersebut, pantai ini juga dijuluki Pantai Krypton.

Alamat: Jl. Pantai Mawi, Selong Belanak, Praya Barat, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Bar. 83572

Harga tiket masuk pantai 24 jam ini adalah sebesar Rp 5.000 saja. Murah bukan? Belum puas dengan pantai, masih ada spot pantai di Linkoq Datu atau Pantai Penyisok.

Lingkoq Datu, Pantai Penyisok Jerowaru

Yang menarik dari pantai ini adalah perpaduan hamparan padang savana dengan birunya Samudera Hindia yang tak terbatas. Tak hanya itu, terlihat pula tebing karang berlapis-lapis dan berwarna keemasan yang sangat memukau!

Alamat: lendang sekaroh, Sekaroh, Jerowaru, Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat, 83672

Bagaimana pesona beberapa surga wisata tersembunyi di Lombok tadi? Sangat indah dan mengagumkan bukan?

Nah, kami masih memiliki alternatif wisata yang merupakan wisata di Lombok yang lagi hits. Dimana lagi kalau bukan wisata Gili Lombok, berikut reviewnya.  

Wisata Gili Lombok

Tahukah anda Lombok memiliki surga wisata yang sangat sayang untuk dilewatkan. Ya, mungkin anda sudah pernah mendengar wisata yang sedang hits ini, yuk langsung saja kita eksekusi.

Gili Trawangan Lombok

Wisata Gili yang paling terkenal dan memiliki view terbaik adalah Gili Trawangan, sebuah pulau kecil di barat daya Pulau Lombok. Selain pantainya yang indah, ada sebuah konservasi penyu di dekatpelanuhan yang bisa dikunjungi.

Tak hanya itu, anda juga bisa menikmati indahnya view bawah lautnya dengan melakukan aktivitas diving dan snorkeling. Anda juga berburu sunset, bersepeda, memancing, dll.

Gili Air Lombok

Selanjutnya ada Gili Air, yang juga memiliki pemandangan cantik dan fasilitas liburan yang cukup lengkap.

Tersedia hotel dan penginapan, restoran dan juga kafe di tempat ini. jika sudah mengunjungi kedua lokasi gili sebelumnya, tak lengkap jika tak datang ke Gili Meno.

Gili Meno Lombok

Gili Meno ini berada di antara Gili Trawangan dan juga Gili Air. Tak kalah dengan keduanya, pesona alamnya sangat menakjubkan.

Apabila berkunjung ke sini, jangan lupa naik cidomo, yaitu berupa alat transportasi tradisional dengan bentuk gerobak yang ditarik oleh kuda. Berikutnya ada juga Gili Kedis yang memiliki ukuran lebih kecil.

Gili Kedis Lombok

Pulau yang satu ini memiliki ukuran seluas lapangan sepakbola, sehingga anda membutuhkan waktu lebih cepat untuk mengelilinginya. Meskipun mungil, viewnya tak kalah cantik dari ketiga gili di atas lho.

Jika anda ingin mengekrplorasi semua gili yang ada di lombok, masih ada beberapa gilai lainnya seperti Gili Nanggu, Gili Layar, Gili Asahan, Gili Sudak, Gili Kondo, dan juga Gili Sulat.

Untuk dapat menikmati wisata Gili Lombok ini, anda bisa mencari dan menghubungi beberapa agen yang membuka jasa paket layanan wisata. Harga tarif paket wisata Gili Trawangan, Gili Air, dan yang lainnya sangat beragam, mulai dari Rp 50.000 per orang.

Apaah anda tertarik melihat patung artistik yang berada di bawah laut? Yuk intip salah satu tempat hits di Mataram ini.  

Nest Sculpture Pemenang

Sebetulnya Nest adalah sebuah proyek ramah lingkungan yang dirancang oleh seniman Jason deCaires Taylor. Proyek ini menhadirkan 48 buah patung sosok manusia dengan berbagai pose.

Ada yang berbaring, berdiri bahkan berpelukan. Tahukah anda, patung ini dibuat dengan menggunakan berbagai cetakan tubuh manusia asli lho. Menarik kan?

Alamat: Gili Indah, Pemenang, Kabupaten Lombok Utara, Nusa Tenggara Bar. 83352

Itu tadi sekilas review 37 objek wisata Lombok 2018 yang bisa menjadi pilihan untuk explore Lombok anda liburan tahun ini. Semoga bermanfaat untuk panduan wisata anda.  

Facebook
Twitter
WhatsApp