Bicara soal tempat makan pastinya Kota Malang jadi sebuah spot menarik. Jalan-jalan ke Kota Malang, Jawa Timur akan terasa menarik jika Anda kunjungi . Menjadi spot wisata spektakuler karena tempat satu ini masih menjadi sebuah destinasi keluarga. Maka tak heran bila detik ini wisata kuliner di Bukit Delight terbilang mengasyikkan.
Kota Malang memang menyimpan banyak keunikan. Baik dari sisi tempat wisata alam hingga perpaduan destinasi kuliner. Tak heran bila salah satu tempat wisata satu ini masih jadi incaran traveller lokal sampai mancanegara.
Sekilas Tentang Bukit Delight
Sebuah tempat makan kemungkinan besar akan menyajikan banyak spot menarik. Bukan hanya dari sisi menu makanannya. Tetapi Anda bisa menikmati sajian keindahan alam di Café Bukit Delight ini. Mengusung konsep outdoor, jelas bahwa tempat ini mampu memberi pengalaman baru bagi wisatawan.
Baca Juga: Kota Salju Terbesar Jawa Timur, Malang Snow Paradise
Kesan pertama ketika Anda masuk ke café satu ini akan merasa takjub dengan pemandangan alamnya. Area untuk tempat menikmati hidangan sekaligus pemandangan alam terbilang cukup luas. Namun, ada keistimewaan yang dihadirkan oleh Café Bukit Delight ini.
Nantinya mata Anda akan dimanjakan dengan pemandangan beberapa gunung. Ada tiga gunung bisa Anda lihat yakni Panderman, Banyak, hingga Gunung Arjuno. Pastinya dengan latar belakang pemandangan gunung tersebut suasana makan akan jadi lebih special.
Banyak wisatawan mengincar suasana malam ketika menikmati santapan berkualitas di Bukit Delight tersebut. Memang ada beberapa keunggulan bisa Anda saksikan. Mulai dari pernak-pernik hiasan lampu kecil. Kemudian terdapat juga lampion gantung. Bahkan terdapat alunan music jazz yang membaut suasana jadi lebih nyaman serta cocok untuk tempat berkumpul bersama keluarga.
Baca Juga: Spot Terbaru dan Unik di Kota Batu, Coban Rais Malang
Soal menu makanan yang bisa Anda pesan juga terbilang special. Untuk harga juga tidak terlalu mahal. Ada salah satu menu favorit di Café Bukit Delight ini yakni Beef Teriyaki dengan harga 20 ribu saja. Sedangkan untuk harga menu lainnya juga terbilang murah yakni antara 10 sampai 20 ribu saja.
Jadi Anda sudah mendapat dua pengalaman menarik. Baik itu menikmati pemandangan indah beberapa gunung. Ditambah lagi fasilitas café juga tak kalah menarik. Jika Anda memiliki waktu sempatkan untuk berfoto di sekitar lokasi. Karena di sekitar lokasi café terdapat beberapa spot berfoto unik yang cocok untuk tempat berfoto dan diposting ke media sosial.
Perhatikan dari waktu terbaik untuk menikmati keindahan Bukit Delight. Sebaiknya kunjungi tempat makan satu ini pada musim panas. Tujuannya adalah supaya Anda bisa melihat keindahan pemandangan lebih optimal tanpa terhalang hujan.
Rute Lokasi Menuju Bukit Delight
Lokasi Café Bukit Delight ini berada di Jl. Joyo Agung No 1, Merjosari Kecamatan Lowokwatu, Kota Malang, Jawa Timur. Akses menuju ke Bukit Delight terbilang cukup mudah dijangkau. Jadi Anda tak perlu khawatir mengenai akses jalan hingga akses alat transportasinya.
Baca Juga: Lembah Tumpang, Destinasi Wisata Alam yang Wajib Dicoba
Namun, perjalanan sebaiknya dimulai dari arah Swalayan Sardo. Kemudian Anda bisa ambil kea rah barat sampai menuju ke perempatan Tong Mejosari. Pada rute selanjutnya lurus terus sampai bertemu pertigaan. Pada rute selanjutnya belok kiri lalu ambil arah lurus. Amati bagian kanan jalan karena nantinya terdapat plang nama bertuliskan Bukit Delight.
Jam operasional Café ini dimulai pada jam 6 sore sampai 12 malam. Jadi sudah bisa dijadikan spot wisata malam untuk berkumpul bersama keluarga. Ataupun Anda bisa menikmati sajian hidangan special bersama pasangan. Jangan lupa untuk harga uang parkir sebesar 2 ribu untuk sepeda motor, dan 5 ribu untuk mobil. Lihat Google Maps
Daftar Harga Menu Makanan Bukit Delight
Wisata Sekitar Bukit Delight
Tidak cukup dengan menikmati sajian menu terbaik di Café Bukit Delight saja. Namun Anda juga masih bisa menikmati tempat wisata lain di sekitar Bukit Delight. Anda dapat berkunjung ke Taman Rekreasi Tlogomas yang dikenal sebagai tempat wisata keluarga. Kemudian Taman Singha Merjosari dan Bromo Sunrise Tour.
Bisa kita tebak bahwa Café ini jadi sebuah spot romantis karena memang memberi fasilitas terbaik. Ditambah lagi menghadirkan pengalaman terbaik bagi setiap wisatawannya.
Baca Juga: Serunya Memacu Adrenalin di Wahana Air Saygon Waterpark
Wisata Café bukit Delight ini akan jadi sebuah spot wisata menarik di akhir pekan. Tidak hanya menjadi sebauh spot wisata kuliner, tetapi juga bisa menyajikan tempat wisata alam terbaik di Malang.